Pekanbaru (ANTARA) - Polresta Pekanbaru memusnahkan 8.240 butir ekstasi dan 87,79 gram sabu hasil dua pengungkapan kasus dengan enam tersangka, Rabu pagi.
Tampak barang haram tersebut dimusnahkan dengan cara diblender dan kemudian dicampur dengan pembersih lantai. Setelah tercampur, sabu dan pil ekstasi tersebut kemudian dibuang ke dalam selokan.
Pemusnahan tersebut disaksikan langsung oleh ketiga tersangka yang terlibat yaitu MF (22), FA (31) dan YL.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Ronald Parulian Siagian mengatakan, pemusnahan barang bukti tersebut dilakukan usai ditetapkannya tersangka dan dipastikan barang haram tersebut benar miliknya.
Selain itu, sesuai dengan pasal 91 ayat 2 UU RI nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika, dikatakan setelah tujuh hari penetapan, penyidik harus memusnahkan sebagian barang bukti yang diamankan agar tidak disalah gunakan.
“Sebelum dimusnahkan, sebagian barang bukti disisihkan untuk kepentingan di persidangan serta uji labfor. Sementara lainnya dimusnahkan,” kata Jefri.
Seluruh narkotika yang dimusnahkan tersebut merupakan hasil pengungkapan dari kasus yang berbeda. Pengungkapan ini merupakan hasil kerja keras dari Sat Reserse Narkoba Polresta Pekanbaru.
Sebelumnya, ketiga pelaku diamankan di lima lokasi berbeda. Kasus pertama terungkap pada Jumat (24/03) malam di empat lokasi berbeda diantaranya, di lapangan bola PMC, Jalan Satria, Kecamatan Tenayan Raya, Cafe dan dikamar Hotel Emerald Pekanbaru, serta rumah tersangka di Jalan Hasanuddin, Kecamatan Lima Puluh.
Dilokasi tersebut petugas berhasil mengamankan 8.240 butir lebih Pil Ekstasi dari tangan tersangka MF dan FA.
"Pil ekstasi ini dijual seharga Rp250 per butirnya," sebut Jefri.
Perkara kedua, barang bukti narkotika diamankan di Jalan Adi Sucipto. YL yang merupakan pengedar sabu ditangkap oleh seorang personil TNI AU kemudian diserahkan ke Satresnarkoba Pekanbaru untuk pengembangan kasus selanjutnya.
“Dari tangan YS berhasil kita amankan satu bungkus plastik bening berisi narkotika jenis sabu seberat lebih kurang 89,79 gram,” lanjutnya.
Akibat perbuatannya, para tersangka dijerat Pasal 112 Ayat (2) jo Pasal 114 Ayat (2) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman 20 tahun penjara.
Berita Lainnya
Polda Riau musnahkan 83 kg sabu dan 43.651 ekstasi hasil operasi September
30 September 2024 13:56 WIB
Polisi musnahkan 4,5 kilogram sabu dan ribuan pil ekstasi
13 June 2024 16:07 WIB
Khawatir disalahgunakan, puluhan kilogram sabu dan ribuan pil ekstasi dimusnahkan Polda Riau
26 April 2024 17:14 WIB
Polres Siak hancurkan narkoba, knalpot, dan ratusan botol miras
05 April 2024 21:08 WIB
Beragam narkoba dimusnahkan di Polda Riau
27 September 2023 15:27 WIB
Ratusan pil ekstasi dan sabu dimusnahkan polisi Pekanbaru
20 September 2023 16:27 WIB
Polres Bengkalis musnahkan 37,8 kg sabu, Wabup merasa prihatin
04 September 2023 10:43 WIB
23,6 kg sabu dari enam tersangka di Pekanbaru
09 August 2023 13:04 WIB