Lebih dari 1.500 orang dilaporkan tewas dan 12.000 cedera akibat banjir Pakistan

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, banjir

Lebih dari 1.500 orang dilaporkan tewas dan 12.000 cedera akibat banjir Pakistan

Banyak penduduk lokal kehilangan tempat tinggal akibatnya banyaknya rumah yang ambruk dan jalan yang rusak. Upaya penyelamatan sedang dilakukan oleh pemerintah dan sejumlah organisasi non-pemerintah. (Xinhua)

Islamabad (ANTARA) - Total korban jiwa di Pakistan dalam bencana banjir dan hujan monsun musim ini sejak pertengahan Juni bertambah menjadi sekitar 1.545 orang dengan 12.860 lainnya luka-luka, menurut Otoritas Penanggulangan Bencana Nasional (National Disaster Management Authority/NDMA) Pakistan.

Menurut laporan yang dirilis oleh NDMA pada Sabtu (17/9) malam waktu setempat, 552 anak dan 315 wanita turut menjadi korban tewas dalam sejumlah insiden terpisah yang berkaitan dengan hujan atau banjir di negara tersebut.

Provinsi Sindh di Pakistan selatan menjadi wilayah yang terdampak paling parah dengan 678 orang tewas, disusul oleh Provinsi Khyber Pakhtunkhwa di Pakistan barat laut dan Provinsi Balochistan di Pakistan barat daya yang masing-masing melaporkan 306 dan 299 korban jiwa.

Selain itu, dilaporkan sebanyak 1.943.978 rumah hancur dan 943.909 ekor ternak mati di berbagai wilayah di Pakistan.

Laporan itu juga menambahkan bahwa jalan sepanjang 12.735 km dan 375 jembatan rusak pada musim ini.

Sebanyak 81 distrik dan sekitar 33.046.329 orang terdampak banjir, menurut data yang dipublikasikan oleh NDMA.

Operasi penyelamatan dan bantuan yang dilakukan oleh NDMA, organisasi pemerintah lainnya, sukarelawan, dan organisasi nonpemerintah masih berlangsung di wilayah-wilayah yang terdampak banjir.

Baca juga: Lima kecamatan di wilayah Cianjur, Jawa Barat dilanda banjir dan longsor

Baca juga: Sebagian besar wilayah Bengaluru, India dihantam banjir, lalu lintas terdampak