Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pihak DPRD Riau "ketuk palu" peraturan daerah tentang penanaman modal dalam paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman, Senin.
Sekda Provinsi Riau Ahmad Hijazi di Pekanbaru, Senin mengatakan kehadiran Perda penanaman modal diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan investasi di Provinsi Riau .
Investasii merupakan pilar pokok pertumbuhan ekonomi karena mampu memberikan multifly efek yang besar di berbagai sektor. Investasi mampu mendorong pengurangan tingkat pengangguran, kemiskinan, dan membuka lapangan pekerjaan," sebut Ahmad Hijazi, dalam pandangan Pemprov Riau di Gedung Paripurna DPRD Riau.
Dikatakannya, keberadaan perda investasi selain diharapkan dapat menggenjot penanaman modal baik itu dalam negeri ataupun penanaman modal asing juga diharapkan dapat mencapai taget investasi senilai Rp20 triliun.
"Kehadiran perda tentu akan menciptakan iklim investasi yang kondusif dan menjamin kepastian hukum dan keamanan berusaha bagi pelaksanaan penanaman modal," sebut Ahmad Hijazi.
Kemudian, lanjut Hijazi, melalui payung hukum penanaman modal akan meningkatkan sarana dan prasarana pendukung terutama bidang pelayanan perizinan dan nonperizinan serta pemberian insentif penanaman modal.
"Tentu perlu diimbangi dengan meningkatkan kemampuan SDM penanaman modal, peningkatan jumlah realisasi penanaman modal di Riau, termasuk usaha mikro kecil menengah dan koperasi," harapnya pula. ***2***
Berita Lainnya
Kanwil Kemenkumham Riau evaluasi Perda Provinsi Riau tentang Perkebunan
22 August 2024 15:39 WIB
Kemenkes RI tetapkan Siak masuk nominasi ASEAN Free Smoke Award 2023
07 September 2023 21:51 WIB
Siswa terjerat kabel, Pekanbaru ternyata belum miliki Perda Fiber Optik
29 August 2023 7:10 WIB
Kemendagri bentuk presidium Bapemperda untuk Perda berkualitas di seluruh Indonesia
07 July 2023 14:35 WIB
Bikin masyarakat resah, legislator ini usulkan bentuk perda anti LGBT
05 June 2023 19:40 WIB
Target 18, DPRD Riau baru sahkan 9 Perda tahun 2022
14 March 2023 13:55 WIB
Wabup Bengkalis harap dua Ranperda berdampak positif bagi pembangunan daerah
09 January 2023 19:09 WIB
Pekanbaru usulkan 16 Ranperda, ada soal zakat dan infak
02 December 2022 7:39 WIB