Selatpanjang, 8/4 (ANTARA) - Masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, diminta untuk ikut serta mengawasi pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah itu yang pertama kali digelar sejak kabupaten tersebut berdiri 19 Desember 2008. "Selain anggota Panwaslu (panitia pengawas pemilu), kami juga berharap kepada masyarakat untuk berpartisipasi ikut mengawasi," kata Penjabat Bupati Kepulauan Meranti, Syamsuar di Selatpanjang, Kamis. Ia mengatakan itu saat melantik Panwas Pemilukada kecamatan se Kabupaten Kepulauan Meranti. Syamsuar juga menyarankan agar Panwaslu mengkomunikasikan segala bentuk temuan pelanggaran dalam tahapan Pemilukada Meranti, sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku. Menurut dia, dalam pelaksanaan pemilihan umum kepala daerah di Kepulauan Meranti yang tahapannya sedang berlangsung saat ini, tidak tertutup kemungkinan terjadinya perselisihan yang melibatkan calon, masa pendukung pasangan calon, tim sukses dan lainnya. "Bila ini tidak disikapi secara arif oleh penyelenggara pemilu dalam hal ini KPUD dan Panwaslu, tidak tertutup kemungkinan, ini akan mengganggu jalannya proses pemilihan," kata Syamsuar. Ia mengatakan, setelah resmi dilantik, anggota Panwaslu kecamatan bisa menjalankan tugas dengan sebaik mungkin. Tak kalah pentingnya, anggota Panwaslu juga harus menguasai aturan penyelenggaraan Pemilu dan memahami tahapan Pemilukada. Sementara Ketua Panwaslu Kabupaten Meranti, Imam Basori mengingatkan kepada Panwaslu Kada Kecamatan, setelah dilantik agar bisa menjalankan tugas mengawasi dan menyampaikan temuan serta laporan pelaksanaan Pemilu Kada di masing-masing kecamatan .
Berita Lainnya

Marak penipuan mengatasnamakan Shopee, masyarakat diminta tetap waspada
17 April 2025 15:21 WIB

Kasus DBD di Meranti meningkat, masyarakat diminta waspada
26 February 2025 19:21 WIB

Ninik mamak diminta edukasi masyarakat ciptakan pilkada damai
30 October 2024 14:59 WIB

BPN Pekanbaru berlakukan sertifikat tanah elektronik, masyarakat diminta mengurus
29 May 2024 20:57 WIB

FKUB Inhu diminta berperan lebih di masyarakat
25 September 2023 17:01 WIB

Masyarakat diminta tak gegabah dan harus bijak saat belanja kebutuhan Ramadhan-Lebaran
21 March 2023 17:25 WIB

Masyarakat diminta waspadai buaya saat libur Tahun Baru di pesisir pantai Bandarlampung
31 December 2022 15:00 WIB

BMKG minta masyarakat pesisir diminta waspada gelombang tinggi hingga enam meter
30 December 2022 10:27 WIB