Melihat tangan Syahroji buntung kesetrum saat panen sawit, Alfedri lakukan ini

id alfedri, pilkada siak, syahroji

Melihat tangan Syahroji buntung kesetrum saat panen sawit, Alfedri lakukan ini

Cabup Siak Alfedri ketika mengunjungi rumah Syahroni yang tangannya buntung akibat tersengat listrik. (ANTARA/Bayu Agustari Adha)

SIAK, (ANTARA) - Syahroji (44), warga Kampung Sabak Permai, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak keduatangannya buntung setelah diamputasi akibat tersengat listrik ketika memanen sawit akhir tahun 2019 lalu sehingga tidak lagi bisa bekerja.

Tumirah (34) istri Syahroji, Kamis, mengatakan suaminya mengalami kecelakaan kerja saat memanen sawit warga Sabak Permai. Dia yang buruh harian lepas saat itu egrek yang dipakainya tersangkut di kabel listrik milik Perusahaan Listrik Negara.

"Kejadian tepat tanggal 31 Desember, suami saya akan mengambil upah panen," jelasnya.

Sejak kejadian itu, untuk kebutuhan hidup sehari-hari Tumirah berjualan keliling. Dirinya berjualan sayur dan dari itu sajalah dicukupkan untuk biaya rumah tangga.

Pada Rabu (30/09) suami istri tersebut kedatangan tamu dari Calon Bupati Siak nomor urut 2, Alfedri. Dia melihat kondisi keluarga Syahroji di rumah panggung yang terlihat cukup sederhana itu dihuni oleh tiga beranak di sela- sela kampanyenya.

Setelah menanyakan kabar Syahroji, Alfedri langsung mengeluarkan gawainya dan terdengar beliau menelpon ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Kabupaten Siak. Dirinya mengusulkan rumah layak huni untuk keluarga Syahroji.

"Alhamdulillah Pak, rumah bapak sudah diusulkan ke BAZNas, mudah-mudahan segera terealisasi," ungkapnya.

Selain usulan bantuan rumah layak huni, sebelum ini Syahroji sudah diusulkan ke dinas sosial untuk bantuan tangan palsu.

Tumirah sangat bersyukur Alfedri telah mengusulkan rumah layak huni untuk keluarganya. "Terima kasih Pak Alfedri, semoga Allah SWT membalas semua kebaikan bapak dan semoga bapak selalu menjadi pemimpin yang istiqomah," tuturnya.

Baca juga: Alfedri unjuk kebolehan menonjok sawit kala kampanye di Dayun

Baca juga: Cerita Alfedri jual sepeda motor bantu warga Sakai di Minas berlebaran