Alfedri unjuk kebolehan menonjok sawit kala kampanye di Dayun

id pilkada siak, alfedri, bupati siak,pilkada siak 2020

Alfedri unjuk kebolehan menonjok sawit kala kampanye di Dayun

Cabup Siak Alfedri menonjok sawit untuk diletakkan pada timbangan. (ANTARA/Bayu Agustari Adha)

Siak (ANTARA) - Calon Bupati Siak nomor urut dua, Alfedri melakukan kampanye dialogis di Kampung Banjar Seminai Kecamatan Dayun dan dalam kesempatan itupun ia sempat mencoba menonjok sawit yang ada di depan lokasi dialog yakni rumah warga bernama Hariadi.

"Saya sudah biasa menimbang sawit karena saya juga punya kebun, jadi ingat dulu kerja saya di kebun. Dulu kerja saya mendodos sampai manen sawit sendiri," ujarnya.

Dirinya mengaku memiliki kebun sawit di Kecamatan Minas sekitar 10 hektare, yang dia beli saat masih menjadi Sekretaris Camat (Sekcam) di Minas tahun 1996. Namun setelah menjadi Wakil Bupati Siak tahun 2011, kegiatan itu jadi jarang dilakukannya lagi.

Alfedri dalam kampanye juga menyampaikan sejumlah program untuk mendorong peningkatan kesejahteraan ekonomi bagi masyarakat dan petani sawit. Untuk program sawit sekarang ini akan difokuskan dengan peremajaan sekitar 22 ribu hektare perkebunan sawit milik masyarakat yang harus ditanam ulang.

"Sekarang yang baru selesai masih 3.300 hektare. Insya Allah ini yang kita lanjutkan," kata Alfedri dalam orasinya.

Dari 22 ribu hektare itu, minimal ada 15 ribu hektare merupakan kebun plasma milik masyarakat, sisanya masih kebun Hak Guna Usaha (HGU). Pihaknya akan memfasilitasi masyarakat bagaimana kebun mereka mendapat anggaran dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) dalam program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) yang 50 juta per kavling.

Tak hanya itu, Alfedri juga akan membantu untuk skema-skema agar para petani sawit terbantu dan tercukupi untuk pembiayaan membangun sawit. Bisa saja dari PT Perkebunan Nusantara V atau bisa dari pihak lain melalui kelompok tani dan koperasi.

Baca juga: Pjs Bupati Siak tekankan penanganan COVID-19 dan netralitas ASN pada pilkada

Baca juga: Kampanye di Siak, Paslon SADAR ingin masyarakat sadar bahaya COVID-19