Seluruh Puskesmas Rohul Siaga 24 Jam

id seluruh puskesmas, rohul siaga, 24 jam

Pasir Pengaraian, Riau 6/9 (ANTARA) - Seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Rokan Hulu, Riau, telah disiagakan selama 24 jam guna menghadapi arus mudik lebaran 2010 yang biasanya ditandai peningkatan angka kecelakaan lalu lintas.

Kepala Dinas Kesehatan Rokan Hulu, Wildan Aspan Hasibuan, kepada ANTARA, Senin, mengatakan, menjelang lebaran, sebanyak 20 unit Puskesmas sudah disiagakan sejak H-7 hingga H+7, dengan tujuan mengantisipasi korban kecelakaan maupun antisipasi jika ada penyakit yang tiba-tiba mewabah.

"Biasanya hanya 15 puskesmas yang siaga 24 jam, namun menghadapi arus mudik lebaran tahun 2010 ini, seluruh puskesmas disiagakan selama 24 jam," ujarnya.

Ia juga mengatakan, siaga seluruh Puskesmas itu bertujuan untuk memberikan pelayanan bagi pemudik bila terjadi musibah maupun gejala kurang sehat dalam melakukan perjalanan.

Ia mengatakan pada siaga puskesmas itu juga disiagakan tenaga medis hingga berjumlah 192 orang yang terdiri dokter umum dan tim medis lainya. Mereka akan ditugaskan secara bergiliran untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada para pemudik.

"Seluruh tenaga medis itu nantinya akan ditugaskan di setiap puskesmas dengan sistem bergantian siaga 24 jam," katanya

Selain itu, pihaknya juga telah melengkapi Puskesmas dengan berbagai obat dan peralatan medis termasuk mobil ambulans.

"Kita pastikan, obat dan perlatan medis di seluruh puskesmas di daerah ini akan terpenuhi, sebab jauh hari sebelumnya kita sudah siapkan untuk lebaran," katanya.

Menurutnya, arus mudik lebaran tahun ini perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai penyakit, akibat keadaan cuaca yang tidak stabil, selain itu juga disebabkan masyarakat cenderung mengkonsumsi berbagai makanan secara berlebihan sehingga rawan penyakit perut.

"Kita perlu waspada pada lebaran itu, sebab sebagian masyarakat lupa makan nasi karena sudah terlalu banyak makan kue lebaran, hal demikin sangat berbahaya bagi kondisi kesehatan", ujarnya.