BRK Syariah relokasi Kantor Sungai Pakning dan buka jaringan lain

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,BRK Syariah

BRK Syariah relokasi Kantor Sungai Pakning dan buka jaringan lain

Diresmikan Bupati Bengkalis, BRK Syariah Relokasi Kantor Capem Sungai Pakning Serta Buka Jaringan Kedai di Bathin Solapan dan Rupat Utara (ANTARA/HO-BRK Syariah)

Pekanbaru (ANTARA) - Tiga kantor PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) Cabang Pembantu Sungai Pakning, Kedai Bathin Solapan dan Kedai Rupat Utara diresmikan oleh Bupati Bengkalis, Kasmarni di Jalan Raya Duri - Dumai KM 19 Desa Boncah Mahang Kecamatan Bathin Solapan, tepatnya di Kedai Bathin Solapan.

Grand Launching Kantor BRK Syariah tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti sekaligus pengguntingan pita, Senin (4/9) dan disaksikan Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko BRK Syariah Fajar Restu Febriansyah, Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Ersan Saputra, Dandim 0303 Bengkalis Letkol Arh Irvan Nurdin.

Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko BRK Syariah, Fajar Restu Febriansyah mengatakan relokasi bangunan kantor Cabang Pembantu BRK Syariah Bengkalis Sungai Pakning sebelumnya berada di Jalan Jendral Sudirman Kelurahan Sungai Pakning dan kini dengan bangunan baru berdiri di Jalan Jendral Sudirman Desa Sungai Selari.

Selanjutnya, BRK Syariah membuka jaringan Kantor Kedai Bengkalis Bathin Solapan yang beralamat di Jalan Raya Duri - Dumai KM 19 Desa Boncah Mahang Kecamatan Bathin Solapan, dan Kantor Kedai BRK Syariah Bengkalis Rupat Utara yang beralamat di Jalan Riau Desa Tanjung Medang, Kecamatan Rupat Utara Kabupaten Bengkalis.

Relokasi dan membuka jaringan Kantor Kedai di wilayah Kabupaten Bengkalis ini adalah bentuk komitmen BRK Syariah dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan memberikan kenyamanan nasabah dalam bertransaksi di Kabupaten Bengkalis.

Masih dalam sambutannya, Fajar Restu menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis atas dukungan yang diberikan kepada Bank Riau Kepri Syariah selama ini.

“Pemerintah kabupaten Bengkalis merupakan pemegang saham tertinggi kedua di BRK Syariah. Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Ibu Bupati Bengkalis dan juga kepada seluruh pemangku kepentingan atas dukungannya pada BRK Syariah,” kata Fajar Restu Febriansyah.

Selanjutnya, Fajar Restu Febriansyah menjelaskan bahwa perbankan memiliki peran yang vital dan strategis dalam menopang perekonomian dan memaksimalkan potensi-potensi yang dimiliki daerah, dukungan sistem perbankan dalam aktivitas masyarakat, bisnis dan sektor pemerintahan akan berpengaruh secara signifikan terhadap peningkatan kesejahteraan dan perekonomian daerah.

“Hal inilah yang mendasari kebijakan strategis kami untuk terus memperluas jangkauan dan meningkatkan fungsi jaringan unit kantor BRK Syariah di berbagai wilayah agar layanan kami menjadi lebih luas, lebih dekat dan bermanfaat bagi masyarakat khususnya di Kabupaten Bengkalis,” katanya.

Fajar Restu Febriansyah berharap BRK Syariah senantiasa dapat berkontribusi mendukung aktivitas perekonomian mensukseskan program-program pemerintah dan menjalin kerjasama yang harmonis dengan seluruh elemen masyarakat.

Dalam kesempatan yang sama Bupati Bengkalis, Kasmarni mengucapkan selamat atas terlaksananya Grand Launching BRK Syariah Bengkalis Sungai Pakning, Bathin Solapan dan Rupat Utara.

“Selamat atas peresmian Kantor BRK Syariah, kami berharap seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis ini telah ada kantor BRK Syariah supaya memudahkan seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Bengkalis dalam layanan jasa perbankan,” ujar Kasmarni.

Kasmarni juga berharap BRK Syariah mampu bersaing dengan bank-bank swasta lain dengan menggunakan transaksi online dan kartu kredit untuk memudahkan transaksi serta meningkatkan pelayanan kepada nasabah serta tidak hanya memberikan kredit kepada ASN saja.

“Mari sama-sama membesarkan bank ini (BRK Syariah) karena ada keuntungan dan CSR” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut juga diserahkan bantuan sosial kemasyarakatan Program Kemitraan BRK Syariah untuk 4 (empat) unit mobil Ambulance Suzuki APV.

Ambulance ini akan diberikan untuk Pondok Modern Nurul Hidayah Kecamatan Bantan, Pengurus Kecamatan - Pinggir (IKBR-P), Desa Pangkalan Batang Barat Kecamatan Bengkalis, Pengurus Tokoh Masyarakat Kelurahan Babussalam Kecamatan Mandau serta bantuan Duiker Jalan Masuk untuk STIE Syariah Bengkalis.

Tampak hadir pada kegiatan tersebut Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Bathin Solapan Rusydy. Sementara dari BRK Syariah tampak hadir Pemimpin Divisi Perencanaan dan Keuangan, M. Affan, Pinbag Networking dan Jaringan Kantor, Musnardi Putra, Pinbag Komunikasi Korporasi dan IR, Ika Irawan, Branch Manager Bengkalis, Badraini, Branch Manager BRKS Sudirman, Heri Saputra, Branch Manager Bagansiapiapi, Arrizal Saputra, Branch Manager Dumai, Arifan Dinata, Pincapem

BRKS Bengkalis Sungai Pakning, Wiwin Syahputra, Pincapem BRKS Bengkalis Duri Hangtuah, Iin Triana, Pincapem BRKS Bengkalis Duri Sudirman, Ricky Werly, Pin Kedai BRKS Bengkalis Pasar Pinggir, Erianto, Pin Kedai BRKS Bengkalis Batupanjang Rupat, Zulkarnain, Pin Kedai BRKS Bengkalis Bantan, Nanang Syahputra, Pin Kedai BRKS Bengkalis Rupat Utara, Husdy Halim, Pin Kedai BRKS Bengkalis Bathin Solapan, Ade Dwi Setiawan.