Jakarta (ANTARA) - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meyakini bahwa The New SUV, yang baru saja diperkenalkan wujud aslinya, akan bisa diterima dengan baik secara nasional oleh konsumen.
“Kami sangat optimistis dengan produk ini. Seperti yang bisa dilihat, produk ini sangat futuristik dan mewah desainnya,” kata Presiden Direktur MMKSI Atsushi Kurita di Jakarta, Senin (31/7).
Dengan modal desain yang terlihat futuristik, dimensi yang terbesar di kelasnya dan juga penyematan audio hasil kolaborasi dengan Yamaha, Mitsubishi meyakini bahwa The New SUV akan bisa menjadi pemain utama di segmennya.
“Kami yakin bisa berkontribusi di segmen SUV nasional. Kami berharap bisa bersaing dengan model yang sudah ada di Indonesia,” ucap Kurita.
Jika dilihat dari kelasnya, mobil SUV kompak besutan Mitsubishi itu akan berhadapan langsung dengan model-model seperti Hyundai Creta atau Honda HR-V yang sudah lebih dulu hadir di pasar nasional.
Oleh karena itu, MMKSI tidak akan memerlukan waktu lama untuk menghadirkan kendaraan tersebut ke dalam garasi para konsumen yang sudah memesan.
“Konsumen sejak dibuka pre-order pada Mei, bisa mendapat unit kendaraannya di tahun ini juga. Pre-order syaratnya, sudah lihat kendaraan di GIIAS, apabila tidak sesuai dengan keinginan, booking fee bisa dikembalikan,” ucap Kurita.
Saat ini, Mitsubishi memberikan catatan bahwa The New SUV itu hadir dengan dimensi panjang 4.390 milimeter, lebar 1.810 milimeter, tinggi 1.660 milimeter serta ground clearancenya mencapai 222 milimeter.
Dengan spesifikasi itu, The New SUV memiliki ground clearance yang tertinggi di kelas SUV kompak yang beredar di Indonesia.
Baca juga: Suzuki terapkan pemutakhiran kualitas komponen produk model S-Presso
Baca juga: Hyundai luncurkan kendaraan model Avante N yang ditingkatkan
Berita Lainnya
Airlangga: Pemerintah akan dorong fasilitas GSP dari Amerika Serikat
30 November 2024 16:54 WIB
Menag Nasaruddin Umar tegaskan upaya meningkatkan kesejahteraan guru terus dilakukan
30 November 2024 16:36 WIB
Pengamat: Kenaikan upah minimum akan berikan efek surplus ke dunia usaha
30 November 2024 16:30 WIB
Indonesia komitmen perkuat kerja sama strategis dengan negara-negara MSG
30 November 2024 16:20 WIB
Kemenkes ajak warga berperan aktif untuk mengeliminasi HIV/AIDS di Indonesia
30 November 2024 15:56 WIB
Waka Komisi I DPR RI akan perjuangkan anggaran TNI untuk wujudkan Astacita
30 November 2024 15:25 WIB
Presiden Mesir serukan hidupkan kembali solusi dua negara Palestina-Israel
30 November 2024 15:06 WIB
Pemuda Pancasila siap menangkan pasangan RIDO di putaran kedua Pilkada Jakarta
30 November 2024 14:58 WIB