Bengkalis (ANTARA) - Pelaksana Harian Bupati Bengkalis H Bustami HY melaksanakan ibadah Shalat Idul Adha di Masjid Agung Istiqomah Bengkalis, Jumat (31/7).
Dengan menggunakan busana warna putih dipadukan dengan kain songket berwarna putih, Plh Bupati Bengkalis tiba di Masjid Agung Istiqomah pukul 07.00 WIB, disambut oleh masyarakat yang telah hadir.
Bustami dalam sambutannya mengajak masyarakat untuk bersama-sama memanfaatkan momentum Hari Raya Idul Adha ini sebagai ajang menghargai, menghormati, dan saling tolong menolong meskipun wabah COVID-19 masih berlangsung.
“Mari kita bersama-sama selalu menjaga kebersihan dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Negeri Junjungan,” ucap Bustami.
Bustami mengatakan, perayaan Hari Raya Idul Adha ini juga mengajarkan untuk selalu membersihkan hati dan jiwa dari nafsu hewani yang melekat khususnya pada diri sendiri.
“Ibadah qurban ini juga sebagai sarana untuk melatih jiwa agar memiliki sikap dan daya juang yang tulus ikhlas, menolong kaum lemah, kaum miskin agar mereka dapat hidup pada keadaan layak, aman dan sejahtera,” ujarnya.
Bertindak sebagai Imam Sholat IED H Zulkifli Yahya , Khatib DR H Kasmuri Selamat Rektor IAIN Batu Sangkar dari Sumatera Barat dan Bilal Faisal Asri.
Tampak hadir dalam salat tersebut, Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan, Anggota DPRD Bengkalis H Arianto, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Bengkalis dan masyarakat.
Baca juga: Kasmarni sebut berkurban makna berbagi dan wujud rasa syukur
Baca juga: 63 hewan kurban dibagikan ke rumah ibadah di Bengkalis
Berita Lainnya
Sosialisasi keselamatan berlalu lintas di Pantai Selat Baru
15 November 2024 15:44 WIB
Dukung pilkada serentak, Polsek Mandau bantu lansia sakit
15 November 2024 15:23 WIB
Jumat curhat, warga keluhkan maraknya pencurian sawit, judi dan narkoba
15 November 2024 14:54 WIB
Dinas Pendidikan kunjungi keluarga korban tenggelam di Pasar Baru
14 November 2024 18:08 WIB
Kapolsek Siak Kecil : ASN harus netral di Pilkada
14 November 2024 16:17 WIB
Satlantas Polres Bengkalis edukasi pelajar tentang keselamatan berlalulintas
14 November 2024 15:37 WIB
Dukung pilkada damai, Satlantas Polres Bengkalis sosialisasikan keselamatan di jalan raya
14 November 2024 14:33 WIB
Dukung program ketahanan pangan, ini harapan Kapolsek Pinggir
14 November 2024 13:47 WIB