Jakarta (ANTARA) - Setelah lama vakum bermusik selama beberapa waktu, Rihanna akhirnya kembali bernyanyi melalui kolaborasi bersama PartyNextDoor dengan lagu "Believe It", dilansir E!News, Sabtu.
Lagu tersebut merupakan satu dari sejumlah lagu di album terbaru PartyNextDoor bertajuk "Partymobile" yang juga menampilkan musisi papan atas lainnya seperti Drake dan Bad Bunny.
Baca juga: Grup idola K-pop TWICE miliki saluran pribadi di TikTok
Pendengar dapat mendengarkan vokal dari Rihanna di beberapa titik sepanjang lagu, termasuk selama chorus.
Para penggemar dengan sabar menunggu kembalinya penyanyi yang akrab disapa RiRi itu. Rihanna belum merilis lagu originalnya sendiri selama sekitar tiga tahun.
Terakhir kali Rihanna tampil di sejumlah tembang pada tahun 2017. Tahun itu, ia muncul di sejumlah single, termasuk "Lemon" dengan NERD, "Loyalty" dengan Kendrick Lamar, "Selfish" dengan Future, dan "Wild Thoughts" dengan DJ Khaled dan Bryson Tiller.
Namun, dia belum merilis albumnya sendiri dalam empat tahun. Album yang terakhir kali ia rilis adalah "Anti" yang diluncurkan pada tahun 2016.
"Aku akan berada di studio. Aku benar-benar bersemangat. Aku tidak bisa mengatakan dengan siapa aku bekerja, tapi aku sudah lama ingin bekerja dengannya," kata Rihanna beberapa waktu lalu di media sosialnya, meyakinkan para penggemar untuk sedikit bersabar.
Baca juga: Kang Daniel hingga WINNER siap temani penggemar di tengah pandemik virus corona
Baca juga: Sheila Anandara rilis lagu baru berjudul "Kereta"
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB