Tembilahan (Antarariau.com) - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman secara khusus meminta pengelola Sekolah Tinggi Agama Islam STAI Auliaurrasyidin Tembilahan untuk dapat mempersiapkan dan mencetak sumber daya manusia berintegritas yang dibutuhkan daerah.
"Semoga kerja dan karya STAI Auliaurrasyidin Tembilahan dapat menjadi lembaga pendidikan berperan aktif dalam membentuk masyarakat yang berintegritas di Kabupaten Inhil dan di Provinsi Riau," ujar Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman diwakili Sekdaprov, Ahmad Hijazi pada wisuda STAI Tembilahan, Senin.
Dibutuhkan SDM berkualitas dan berintegritas untuk mewujudkan visi pembangunan Provinsi Riau yakni terwujudnya Provinsi Riau sebagai pusat Perekonomian dan Kebudayaan Melayu dalam lingkungan masyarakat yang Agamis, Sejahtera Lahir dan Batin di Asia Tenggara Tahun 2020
Hijazi menyampaikan, sejatinya, kegiatan wisuda ini akan dihadiri langsung oleh Gubri Arsyadjuliandi Rachman. Namun, ada hal yang mengakibatkan batalnya kehadiran beliau.
"Saya mewakili Gubri menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadirannya dalam acara tersebut," ungkap Hijazi.
Meski demikian keadaanya, Gubri menyempatkan diri untuk menyampaikan sambutan dan ucapan selamat atas pelaksanaan wisuda ini melalui video call serta menyampaikan harapnnya kepada STAI Auliaurrasyidin Tembilahan.
Disamping itu, Bupati Inhil, Muhammad Wardan mengucapkan selamat dan sukses kepada lulusan STAI yang telah menyandang gelar Sarjana. Semoga ini bisa menjadi motivasi dan pemicu semangat untuk mencapai kesuksesan atas apa yang telah dicita-citakan.
"Saya menyambut baik dan mengapresiasi pelaksanaan wisuda STAI Auliaurrasyidin yang ke-16 kalinya. Amalkanlah ilmu yang telah dimiliki, teruslah belajar dan memperkaya pengalamaan serta menjadi contoh tauladan sebagai sarjana muslim yang beriman," ujar Wardan.
Sejatinya, kata Wardan, wisuda memiliki arti penting karena bukan hanya sebagai simbol keberhasilan namun sebuah pertanda hadirnya para intelektual baru yang akan memberikan pengaruh positif untuk pembangunan khususnya di inhil.
Ia mengatakan, tahun ini Pemkab Inhil akan mengalokasikan dana sebesar Rp 500 Juta untuk membangun gedung rektorat STAI. Hal ini sebagai bentuk dukungan Pemkab terhadap keberadaan STAI agar mampu menjadi Sekolah Tinggi ternama.
Untuk diketahui, wisuda STAI Auliaurrasyidin ke-16 tahun akademik 2016 2017 ini, diikuti sebanyak 177 mahasiswa/mahasiswi.
(ADV)
Oleh: Adriah Akil