Pekanbaru (Antarariau.com) - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachmand menyebutkan dunia kewartawanan di wilayah setempat perlu memiliki lembaga sertifikasi profesi khusus untuk jurnalisnya, guna menciptakan wartawan yang profesional dan berkopentensi.
"Sehingga yang menjadi wartawan itu tidak sebarangan," kata Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachmand saat dimintai tanggapannya terhadap perkembangan media pada acara Festival Media 2016 yang ditaja Aliansi Julnalis Independen di Pekanbaru, Sabtu.
Andi menyebutkan menjadi seorang jurnalis harus memiliki kemampuan dan kompetensi khusus yang dibuktikan oleh kelulusan sertifikasi.
Ia menilai seorang jurnalis harus selalu meningkatkan profesionalitas dan kompetensinya.
"Saya gak tahu ada gak sertifikasi untuk wartawan," kata Andi balik bertanya.
Kalau belum ada Andi berharap hal ini perlu difikirkan kedepan adanya lembaga sertifikasi khusus jurnalis di Provinsi Riau.
"Yang jadi wartawan tidak sembarangan harus profesional, karena kita sudah masuk di Masyarakat Ekonomi Asean, masakan wartawan kita kalah dengan anggota MEA lainnya," tegas Andi.
Tentu caranya sambut Andi jurnalis harus siap secara kualitas. Penentuan sertifikasi ini menurut dia harus melalui pendidikan dan latihan (Diklat)
"Pendidikan ini yang harus kita fikirkan ke depan," katanya menambahkan.
Ia menyarankan jika memang jurnalis sudah dilakukan sertifikasi, perlu juga diperkuat dengan asesor yang terlatih.
"Saya yakin yang sudah ada di Riau ini baik-baik dan bagus semua," katanya menambahkan.
Sebelumnya diberitakan Gubernur Riau telah membuka secara resmi Festival Media 2016 yang digelar Aliansi Jurnalis Independen (AJI) di Pustaka Wilayah Soeman HS.
Festival ini juga dihadiri perwakilan dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI melalui Direktorat Jenderal Penegakan Hukum Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kemal Amas.
Gubernur Riau menyatakan, tema " Media Cerdas, Lestarikan Bumi" sangatlah tepat bagi Riau.
"AJI merupakan mitra pemerintah, bagaimana dapat menginformasikan hal-hal untuk sama-sama mengawal dan Saling mengingatkan," katanya menambahkan.
Berita Lainnya
Panen raya bersama Gubri, Plt Bupati Meranti ungkap kendala yang dihadapi petani
24 July 2023 19:31 WIB
Gubernur Riau safari Ramadhan di Kerinci, ini yang disampaikan
13 April 2023 13:50 WIB
Galeri Foto - Melongok Safari Ramadhan di Bengkalis yang dilakukan Gubri
10 April 2022 6:36 WIB
Gubri minta yang baru pulang liburan agar isolasi mandiri di rumah
03 November 2020 9:54 WIB
Tinjau Jembatan Dermaga Buton yang roboh, Gubri: Pelayanan dialihkan ke Bengkalis
18 September 2019 4:23 WIB
Hadiri Wisuda Kelas XII SMK Global Cendikia Tambang Plt. Gubri : Riau Perlu Pemimpin yang Visioner
26 April 2018 22:10 WIB
Berikut Sejumlah Besaran Angka UMK 2018 Yang Disahkan Gubri
22 November 2017 23:10 WIB
Hanya Empat Kepala Daerah Yang Hadiri Rakor Gubri Dengan Bupati/Wako
12 September 2017 15:50 WIB