Tembilahan (ANTARA) - Untuk memastikan pemungutan suara pilkada serentak berjalan aman dan lancar, Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan bersama Forkopimda, meninjau sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu.
Peninjauan tersebut dalam rangka memastikan tidak adanya permasalahan atau gangguan yang dapat mempengaruhi berlangsungnya Tahapan Pemungutan Suara pada TPS-TPS yang ada di Kabupaten Inhil.
Kapolres mengatakan, hasil peninjauan di beberapa TPS, proses pemungutan suara Pilkada serentak 2024, berlangsung aman dan kondusif.
"Hasil peninjauan TPS yang kami datangi hari ini, semuanya kondusif aman dan lancar," ujarnya.
Kapolres menambahkan, tingkat kehadiran warga ke TPS pada Pilkada serentak 2024, cukup tinggi.
"Harapan kami semua warga Inhil yang memiliki hak pilih, datang ke TPS untuk menyalurkan hak suaranya memilih pemimpin Kabupaten Inhil," tuturnya.
Peninjauan TPS oleh Forkopimda Kabupaten Inhil ini dilaksanakan di TPS 005, 020 dan 012 Tembilahan, TPS 003 Batang Tuaka, TPS 027 dan 006 Tembilahan Hulu.
Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan peninjauan tersebut Tahapan Pemungutan Suara Pilkada 2024 pada TPS-TPS di wilayah Kabupaten Inhil dapat berjalan aman, lancar dan damai.
Selain daratan wilayah perairan juga dipantau oleh Kapolres Inhil dan para Pejabat Umum Polres Inhil.
Berita Lainnya
Polres Inhil kawal logistik Pilkada 2024 ke 11 kecamatan
23 November 2024 12:42 WIB
Datang ke Inhil, Kapolda Riau resmikan tiga bangunan baru di Mapolres
19 November 2024 19:28 WIB
Kerahkan ratusan personel, Kapolres ajak masyarakat saksikan debat Pilkada Inhil dengan tertib
16 November 2024 18:38 WIB
Gelar doa bersama, Kapolres Inhil tekankan pentingnya pilkada damai dan netralitas aparat
15 November 2024 20:15 WIB
Polres Inhil Rakor bahas pengamanan debat kandidat Pilkada Inhil
14 November 2024 12:36 WIB
Polairud Polres Inhil gagalkan penyeludupan sembako
02 November 2024 14:28 WIB
Pemimpin desa dan tokaoh masyarakat jadi garda terdepan cegah peredaran narkoba
30 October 2024 20:52 WIB
Operasi Zebra Lancang Kuning 2024 berakhir, Polres Inhil tindak 960 pelanggaran
28 October 2024 15:35 WIB