Rengat (ANTARA) - Kapolsek LirikIptu Endang Kusma Jaya meminta semua pihak menghargai perbedaan pilihan dan selalu menjaga hubungan baik dalam menghadapi Pilkada 2024.
Pesan itu, disampaikan pada saat dialog dengan beberapa karyawan di Lirik pada Rabu pagi. "Jangan karena beda pilihan dan pandangan politik kita jadi bermusuhan," katanya.
Ia mengatakan, perbedaan sudut pandang dalam pilihan jangan sampai membuat pola pikir menjadi sempat dan menghancurkan kerukunan. Keharmonisan dalam bermasyarakat penting menjadi prioritas utama. Pilkada damai 2024 adalah langkah dalam pemilihan pemimpin Riau, Inhu lima tahun ke depan.
Di hadapan dua pleton karyawan perusahaan swasta, Kapolsek menyampaikan pesan pilkada damai itu dengan semangat dan optimis.
Selain itu, sosialisasi merupakan kegiatan rutin Polsek dalam rangka cooling system pemeliharaan Kamtibmas selama Pilkada 2024.
"Kami mengharapkan dukungan serta peran aktif karyawan untuk mensukseskan itu," ujarnya.
Peran karyawan dapat membantu mensosialisasikan kembali pesan Kamtibmas dan pilkada aman kepada masyarakat luas.
Pihak kepolisian, katanya, selalu bersinergi dengan TNI dan seluruh lapisan masyarakat serta siap memberikan pengawalan, pengamanan dan pelayanan terbaik agar pilkada berjalan aman, damai, sejuk dan bermartabat.
Pada kesempatan itu, mewakili perusahaan Agi Suriono menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek dan personel yang telah datang dan bersilaturahmi pada kegiatan ini.
"Kegiatan sangat positif. Saya berharap koordinasi dapat terjaga dengan baik serta berbagi informasi terkait situasi menjelang pilkada serentak nantinya," sebut Kapolsek.
Berita Lainnya
70 siswa SMPN I Sungai Lala ikut sosialisasi bahaya narkotika
03 October 2024 18:37 WIB
Samakan persepsi dalam Pilkada, Polsek Batang Cenaku gelar pertemuan
03 October 2024 9:54 WIB
Calon Bupati Inhu Rezita minta dukungan dari tokoh masyarakat
02 October 2024 20:53 WIB
Tokoh Melayu dukung Polsek Batang Gansal sukseskan Pilkada
02 October 2024 13:12 WIB
Kapolsek Peranap ajak milenial jadi agen anti hoaks
01 October 2024 9:46 WIB
Yopi Arianto ajak masyarakat sukseskan pilkada
01 October 2024 9:41 WIB
Kapolsek Kelayang ajak warga Tanjung Beludu tolak politik uang
30 September 2024 12:12 WIB
Polsek Pasir Penyu waspadai peredaran uang palsu saat pilkada
29 September 2024 19:40 WIB