Tangerang (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Tangerang Selatan, Polda Metro Jaya, menangkap sejumlah anggota gang yang meresahkan warga di Kawasan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.
Kapolsek Kelapa Dua Kompol Stanlly Soselisa di Tangerang, Minggu mengatakan bahwa sejumlah anggota gangster itu diamankan pihaknya setelah melakukan aksi penyerangan terhadap warga setempat.
"Benar beberapa sudah ditangkap," ucap Stanlly.
Dalam hal ini, pihak kepolisian belum bisa menerangkan perihal kronologi dan motif dari insiden penyerangan terhadap warga Kelapa Dua tersebut, dikarenakan masih dalam proses penyelidikan dan pengembangan."Nanti kita sampaikan kalau kalau proses penyelidikan selesai," tuturnya.
Sebelumnya, aksi gangster yang menggunakan senjata tajam jenis celurit menyasar ke pemukiman warga di kawasan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada Jumat (21/06). Bahkan dalam insiden itu ada satu sepeda motor warga yang dirampas kelompok gangster tersebut.
Salah satu korban, Arabia (29) mengatakan dirinya telah menjadi korban dari aksi kriminalitas itu. Bahkan motornya telah dirampas kelompok gangster tersebut.
"Terus teman saya ditembaki petasan danmau dibacok. Teman saya langsung turun dari motor, lalumotornya di ambil sama gengster," ujar dia.
Berita Lainnya
Korban penembakan di Tangerang akhirnya meninggal saat perawatan
07 September 2024 20:46 WIB
Ingin terkenal, pria di Tangerang hina pendukung Palestina di medsos
05 November 2023 7:51 WIB
Oknum dokter di Tangerang diduga lakukan tindakan asusila
07 August 2023 1:47 WIB
Kejaksaan Negeri Tangerang tangani 696 perkara , 694 dieksekusi selama 2021
04 January 2022 19:48 WIB
Ada tradisi dan pengungkapan geng jadi motif perundungan
03 March 2024 10:39 WIB
Dua desa di Inhil terima dana program peremajaan sawit
12 August 2022 16:28 WIB
Petugas PPSU Kelapa Gading Timur jadi korban begal di Pegangsaan Dua
22 February 2022 20:53 WIB
Densus 88 pindahkan 23 tersangka terduga teroris ke Mako Brimob Kelapa Dua
16 December 2020 15:04 WIB