Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma’ruf Amin dalam silaturahim dengan pimpinan ormas Islam dan tokoh agama di kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Papua Barat sebelum bertolak ke Jayapura, Jumat siang memberikan apresiasi kerukunan antarumat beragama yang terus terawat di provinsi tersebut.
Selain itu, Wapres menyampaikan, agar kerukunan yang ada tetap dipertahankan bersama seluruh masyarakat dengan pemerintah, Sebab, kedua hal tersebut merupakan unsur utama terciptanya kerukunan nasional.
Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin tinjau Kodam XVIII Kasuari di Manokwari, Papua Barat
"Kita ingin menjaga republik ini dengan tetap menjaga kerukunan antaragama, antarumat dengan pemerintah karena kerukunan agama, kerukunan rakyat merupakan unsur utama dalam kerukunan nasional," ujar Wapres.
Lebih lanjut Wapres menyampaikan, salah satu cara yang harus diimplementasikan dalam mewujudkan cita-cita tersebut adalah dengan menyampaikan ajaran agama atau menyampaikan pesan dari dan kepada masyarakat dengan cara yang santun.
Karena, santun merupakan ajaran yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW dan dengan kesantunan tersebut maka narasi kerukunan dapat terbentuk dengan baik.
Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin bertolak ke Papua Barat dari Maluku
"Oleh karena itu, saya minta di dalam menjalankan dakwah kita, supaya tetap menggunakan cara-cara yang baik dengan kalimat yang santun,” imbau Wapres.
Menutup pertemuan, Wapres pun memberikan apresiasinya kepada Gubernur Papua Barat beserta jajaran yang telah menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan terciptanya kerukunan antarumat beragama serta kerukunan antarmasyarakat dengan pemerintah.
Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin sebut posisi Indonesia strategis pada peta perdagangan dunia
Komitmen tersebut beberapa di antaranya dapat terlihat dari pembangunan masjid dan lembaga pendidikan.
"Saya ingin menyampaikan penghargaan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Pak Gubernur Dominggus Mandacan yang sudah menjaga hubungan antara Islam, Kristen dan agama-agama yang lain di daerah ini” tutup Wapres.
Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin mengapresiasi KVKI penting untuk membina iman umat Katolik
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB