Realisasi investasi di Riau capai Rp23 triliun, peringkat pertama di Sumatera

id Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau

Realisasi investasi di Riau capai Rp23 triliun, peringkat pertama di Sumatera

Sejumlah pekerja menyelesaikan proyek pembangunan jembatan lingkar menuju kawasan industri di Kota Dumai (ANTARA/Aswaddy Hamid)

Pekanbaru (ANTARA) - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau, membukukan realisasi investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA) di Provinsi Riau periode Januari-Juni 2021 sebesar Rp23,09 triliun.

"Secara nasional, realisasi investasi PMDN dan PMA semester I tahun 2021 itu Provinsi Riau berada diperingkat enam," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Riau, Helmi D, kepada wartawan di Pekanbaru, Selasa.

Khusus untuk PMDN Riau termasuk peringkat ke delapan nasional dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp8,38 triliun dan PMA peringkat kelima nasional dengan nilai investasi sebesar Rp14,71 triliun.

Sedangkan di wilayah Pulau Sumatera, katanya, untuk realisasi investasi Januari–Juni 2021, Provinsi Riau justru berada di peringkat kesatu dengan nilai investasi sebesar Rp23,09 triliun itu.

"Kalau untuk di Sumatera, PMDN Riau peringkat kedua dengan nilai investasi Rp8,38 triliun dan PMA peringkat satu di Sumatera dengan nilai investasi sebesar Rp14,71 triliun itu," jelasnya.

Jika dilihat realisasi investasi per triwulan II periode April-Juni 2021, Riau secara nasional berada di peringkat ketujuh, dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp10,99 triliun, dimana untuk PMDN masuk pada peringkat kesembilan dengan nilai investasi sebesar Rp4,43 triliun dan PMA peringkat kelima dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp6,56 triliun.

Kemudian, untuk wilayah Sumatera realisasi investasi triwulan II periode April-Juni 2021, Riau juga berada di peringkat satu, dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp10,99 triliun, dimana untuk PMDN peringkat kedua dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp4,43 triliun dan PMA peringkat satu dengan nilai investasi tercatat sebesar Rp6,56 triliun.

Baca juga: Mengaku pernah mandi di Sungai Siak, Bule ini ingin investasi di Riau

Baca juga: DPMPTSP Riau dan Meranti bersinergi awasi izin investasi