Jakarta (ANTARA) - Anggota Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) Bambang Suryadi mengatakan Ujian Nasional (UN) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mengikuti protokol kesehatan sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
"Berdasarkan pemantauan anggota BSNP, dilaporkan pelaksanaan UNBK di satuan pendidikan sudah mengikuti protokol pencegahan COVID-19 yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat maupun Daerah," ujar Bambang di Jakarta, Senin.
Dia menambahkan satuan pendidikan menyediakan kran dan sabun untuk cuci tangan bagi peserta dan pengawas UN sebelum mereka masuk ke ruang ujian. Kondisi seperti ini ditemukan di semua satuan pendidikan yang dipantau oleh BSNP.
Sebelum dan sesudah masuk ruangan ujian, peserta, pengawas, proktor dan teknisi wajib cuci tangan dengan disinfektan.
"SMK Mutu Gondanglegi Malang juga sudah bisa memproduksi disinfektan dan digunakan oleh SMK lainnya," kata dia.
Petugas monitoring dan evaluasi dari BSNP juga wajib cuci tangan sebelum masuk ruangan UN.
UN untuk jenjang SMK akan diselenggarakan 16 Maret hingga 19 Maret 2020. Kemudian UNBK untuk SMA/MA akan diselenggarakan 30 Maret hingga 2 April 2020. Untuk jenjang SMP/MTs, UN akan diselenggarakan pada 20 April hingga 23 April 2020.
Untuk jenjang SMK, sebanyak 99,88 persen berbasis komputer dan hanya 0,12 persen yang menggunakan kertas.
Pada tahun ini, dilakukan penundaan UN di sejumlah daerah seiring dengan merebaknya pandemi virus COVID-19.*
Pewarta: Indriani
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB