Bengkalis, Riau (ANTARA) - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di ratusan hektare lahan perkebunan milik warga di Dusun Tiga Desa Ketam Putih, Kecamatan Bengkalis, Riau yang terbakar sejak Sabtu (16/3) lalu mulai meredup diguyur hujan lebat, Kamis pagi.
"Insyaallah api akan padam, sekarang sedang hujan, kami masyarakat peduli api bersama TNI sedang melakukan pemadaman saat ini," kata salah satu pemilik lahan yang terbakar, Romadan.
Menurutnya, kebakaran lahan diduga berasal dari aktivitas warga yang membuka lahan dengan cara membakar di desa Sungai Batang yang bersebelahan dengan desa Ketamputih tersebut.
"Beberapa pemilik lahan yang lahannya terbakar sudah berani menuju lahan mereka yg terbakar untuk membersihkan," katanya.
Baca juga: Vidio - Ratusan hektare lahan perkebunan warga di Bengkalis ludes akibat Karhutla
Ia menjelaskan, kebakaran diperkirakan seluas 600 hektare, karena sebanyak 200 hektare lahan milik kelompok tani sagu yang ia pimpin lima tahun lalu sudah habis semua dimakan api.
"Kebakaran ini diperkirakan 600 hektare, lahan disini saja sekira 400 hektare habis, belum lagi yang di Desa Sungaibatang menjalar kesini," katanya lagi.
Kepala Dusun tiga Desa Ketam Putih, Muammad Nur menyebutkan meski hujan sudah turun, MPA bersama TNI terus memantau agar tidak ada lagi titik api di kawasan gambut tersebut.
"Alhamdulillah hujan lebat, insyaallah akan padam, karena lahan gambut yang memang tidak mudah padam, kita akan menyisir kembali nanti setelah hujan berhenti untuk memastikan tidak ada lagi api," katanya.
Dijelaskannya untuk terus memantau kebakaran agar tidak meluas, sejak Sabtu lalu dirinya dan beberapa warga yang lain menginap diperkebunan agar api terkendali.
Baca juga: Akibat Jerebu Karhutla pekat, 46 calon penumpang batal terbang di Bandara Dumai
Baca juga: Luas Karhutla Riau lebih 2.000 hektare