Pekanbaru, 25/7 (ANTARA) - Komunitas Sepeda Ontel Pekanbaru menghijaukan Sungai Siak di Pekanbaru dengan menanam pohon di pinggir Sungai Siak, Minggu.
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB hingga 11.00 WIB ini mendapat apresiasi dari sejumlah warga yang tinggal di pinggir Sungai Siak dengan turut melakukan penanaman.
Selain itu pihak kepolisian juga turut melakukan penanaman.
"Penanaman dilakukan di pinggir Sungai Siak tepatnya di sebelah jembatan Siak III. Hal ini dikarenakan daerah pinggir Sungai Siak merupakan daerah yang tandus, dan kami berpikir untuk menghijaukannya dengan melakukan penanaman," ujar Ketua KSOP Fajar SH.
Menurut dia, selama ini penanaman pohon dilakukan di pinggir jalan, sedangkan daerah pinggir sungai banyak yang gersang.
Ia mengatakan, pihaknya akan melakukan kegiatan penanaman pohon di pinggir Sungai Siak ini secara berkelanjutan.
"Kalau di daerah lain, pinggir sungai hijau dan dijadikan objek wisata. Tidak demikian halnya dengan Pekanbaru," katanya.
Ke depan, ia mengharapkan Pemerintah Kota Pekanbaru memberikan perhatian besar pada penghijauan di pinggir Sungai Siak.
"Upaya penghijauan ini mendapatkan dukungan dari pihak kepolisian dengan ikut dalam kegiatan ini," katanya.