Tembilahan (Antarariau.com) - Realisasi fisik Pembangunan tanggul yang dibangun melalui sistem swakelola di empat lokasi kecamatan pengerjaannya telah rampung.
"Empat lokasi yang selesai dikerjakan yakni kecamatan Tempuling, Kecamatan Batang Tuaka, kecamatan Concong dan kecamatan Pelangiran," kata Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Disbun Inhil, Ngadiyo di Tembilahan, Rabu.
Ia menyebutkan, pada tahun 2017 lokasi pembangunan tanggul di Kabupaten Inhil tersebar di 18 kecamatan.
Berdasarkan klarifikasi, realisasi persentase ke empat lokasi pembangunan tanggul yang telah selesai mencapai angka 100 persen.
"Sedangkan yang berlokasi di 14 kecamatan lainnya masih dalam tahap pengerjaan," tuturnya.
Ngadiyo menambahkan percepatan penyelesaian pembangunan tanggul melalui sistem swakelola yang diterapkan saat ini terkendala dengan sejumlah hambatan di antaranya sulitnya pendistribusian keperluan operasional alat berat ke daerah serta terjadinya kerusakan sejumlah alat berat.
"Saat ini kita masih menunggu mekanik dari provinsi," ucapnya.
Selain itu, kata dia, juga dibutuhkan penambahan operator alat berat, agar daerah yang intensitas kerusakan perkebunan tercatat tinggi dapat segera dipacu.
Apalagi kata dia, sekarang akan memasuki musim penghujan. Curah hujan yang tinggi tentunya akan berdampak terhadap kelancaran pekerjaan.
Lebih lanjut Ngadiyo menyebutkan, Dinas perkebunan Kabupaten Inhil akan terus menggesa percepatan pembangunan tanggul di sejumlah lokasi.
Karena kerusakan perkebunan kelapa ini, sangat berpengaruh terhadap penurunan produksi kelapa dan secara otomatis juga akan berdampak pada pendapatan masyarakat.
"Apalagi 70 sampai 80 Persen perekonomian masyarakat Kabupaten Inhil bergantung pada sektor perkebunan terutama kelapa," jelasnya.
Untuk itulah, ia mengimbau agar pembangunan tanggul yang berlokasi di 14 kecamatan lainnya segera dipacu, terutama untuk lokasi yang progres pekerjaannya masih tercatat rendah.
Berita Lainnya
Akhirnya Pembangunan Tiga Unit Kantor Urusan Agama Riau Rampung
28 December 2017 17:25 WIB
Akhirnya Pertamina Dumai Izinkan Pembangunan 11 Tapak Menara Di Lahannya
02 August 2017 20:55 WIB
PT SAI Akhirnya Izinkan Pembangunan Transmisi Listrik Di Lahan Mereka
17 February 2017 16:55 WIB
Kepulauan Seribu siapkan anggarkan Rp56,1 miliar untuk bangun tanggul pantai
09 September 2024 17:04 WIB
DKI segera rampungkan pembangunan tanggul di Kamal Muara, Jakarta Utara
17 July 2024 16:25 WIB
Tanggul setinggi 20 meter jebol, 789 rumah terendam banjir di Bandarlampung
13 April 2024 11:43 WIB
BPBD DKI sebut tanggul kali Hek Jaktim jebol karena debit air yang tinggi
25 March 2024 10:32 WIB
Hindari kerusakan jalan di Bengkalis, dibangun tanggul hambat air pasang
25 March 2024 9:04 WIB