Polres Kuansing Uji Petik Laik Kendaraan dan Kesehatan Sopir Angkutan

id polres kuansing, uji petik, laik kendaraan, dan kesehatan, sopir angkutan

Polres Kuansing Uji Petik Laik Kendaraan dan Kesehatan Sopir Angkutan

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kuantan Singingi melaksanakan uji petik laik jalan kemdaraan dan pemeriksaan kesehatan sopir angkutan umum yang akan digunakan sebagai transportasi pada mudik lebaran mendatang.

"Ini dalam rangka menciptakan rasa aman dan lancar menjelang kendaraan tersebut digunakan untuk kendaraan Mudik lebaran," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo di Pekanbaru, Selasa.

Kegiatan dilakukan pada Senin (12/6) sore oleh Sat Lantas bersama dinas perhubungan serta Bidan Dokter dan Kes Polres Kuansing. Lokasi kegiatannya di "Pool" atau tempat Bus Makmur Jl. Proklamasi, Kecamatan Kuantan Tengah.

Pemeriksaan dilakukan terhadap tiga unit Bus yg diparkir di halaman Parkir Pool tersebut. Diantaranya Bus Rema Abadi Trans, PT Holistik Putra, dan PT Sadaya Ampat Poker.

Pemeriksaan uji petik kelayakan meliputi pemeriksaan surat-surat kendaraan meliputi STNK, Buku KIR, Ijin Trayek dan termasuk SIM pengemudi.

Hasil dari pemeriksaan ketiga Bus yang diperiksa semuanya dinyatakan lengkap.

"Polisi juga memberikan arahan kepada sopir bus menyangkut standarisasi kelayakan jalan dan beban angkutan kendaraan. Termasuk pentingnya memperhatikan keselamatan berlalu lintas di jalan raya," ungkap Guntur.

Tim juga melakukan pengecekan kesehatan sopir bersama personel Biddokes Polres Kuansing. Hasilnya ketiga pengemudi bus yang diperiksa dalam keadaan sehat.

Pada kegiatan tersebut hadir Kasat Lantas Polres Kuansing AKP Supriyana dan Kanit Patroli Iptu Yuhelmi. Dari Dishub Kuansing ada Kepala Seksi Angkutan, Ahmad Yani dan Kasi Lalu Lintas Hendri Wahyudi. Lalu Biddokes Res Kuansing Bripka Dora serta para anggota Sat Lantas dan Dishub Kuansing.**