Pekanbaru, (Antarariau.com) - Kepolisian Resor Kota Pekanbaru akan memproses penganiayaan yang dilakukan oleh sejumlah oknum pegawai Pemerintah Provinsi Riau terhadap beberapa mahasiswa Universitas Riau.
"Kita proses. Saat ini kita sedang melakukan penyelidikan dan nanti akan memanggil saksi guna mengusut perkara ini," tegas Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru Kompol Bimo Aryanto kepada Antara di Pekanbaru, Kamis.
Selain memeriksa saksi, ia juga akan berkoordinasi dengan sejumlah pewarta baik fotografer maupun elektronik yang merekam kejadian tersebut. "Dari foto dan video yang ada, sangat jelas pelakunya siapa," ujarnya.
Menurut Bimo, kasus dugaan penganiayaan itu dilaporkan oleh mahasiswa yang menjadi korban pada peristiwa tersebut. Perkara itu dilaporkan oleh Muhammad Fauzi (22) pada Rabu lalu (13/4).
Ratusan mahasiswa Universitas Riau menggelar aksi demonstrasi dengan menyerbu kantor Gubernur Riau di Jalan Jenderal Sudirman Kota Pekanbaru, Kamis sore.
Aksi mahasiswa itu buntut dari aksi pemukulan sejumlah rekan mereka saat kegiatan Koordinasi dan Supervisi KPK dengan Pemerintah Provinsi Riau pada Rabu lalu.
Aksi pemukulan itu terjadi saat salah seorang anggota BEM Universitas Riau tiba-tiba maju ke depan majelis pembicara yang terdiri dari Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan piimpinan KPK Saut Situmorang serta sejumlah pemangku kepentingan lainnya.
Mahasiswa beralmameter biru yang belakangan diketahui bernama Muhammad Fauzi dari BEM FKIP Universitas Riau seorang diri maju ke hadapan ratusan peserta supervisi Pemprov Riau dengan KPK itu untuk membentangkan spanduk.
Belum sempat spanduk yang dibawa dibentangkan, petugas yang merasa kecolongan mengamankan pria tersebut dengan cara menarik paksa ke luar gedung. Saat diluar gedung seorang mahasiswa terlihat jatuh tersungkur dan beberapa kali mendapat kekerasan fisik.
Berita Lainnya
Polisi pastikan proses hukum dugaan SPPD fiktif berlanjut meski terperiksa jadi calon wali kota
27 August 2024 17:57 WIB
Polisi proses hukum lima pekerja curi konsentrat Freeport, astaga..
10 April 2022 5:53 WIB
Polisi dalami proses jual beli Porsche Doni Salmanan
18 March 2022 6:23 WIB
Polisi akan tetap proses kasus Nia sampai pengadilan
11 July 2021 10:02 WIB
Raffi Ahmad dilaporkan ke polisi terkait pelanggaran usai vaksinasi COVID-19, begini penjelasannya
15 January 2021 19:44 WIB
Ketua KPU Bengkalis diperiksa polisi, ini tanggapan KPU Riau
14 January 2021 20:55 WIB
Polisi proses oknum Satpol PP Pekanbaru curi sepeda anak SD
27 July 2020 10:33 WIB
Tiga petinggi Sunda Empire jalani pemeriksaan polisi dalam proses penyidikan
28 January 2020 12:27 WIB