Pemkab Galakkan Program KB Kendalikan Laju Pertumbuhan Penduduk

id pemkab, galakkan program, kb kendalikan, laju pertumbuhan penduduk

 Pemkab Galakkan Program KB Kendalikan Laju Pertumbuhan Penduduk

Bengkalis, (Antarariau.com)- Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, menggalakkan program Keluarga Berencana (KB) untuk mengendalikan laju pertumbuhan penduduk di daerah itu.

"Salah satu program yang harus digalakkan dan harus didukung seluruh lapisan masyarakat di daerah ini untuk mengendalikan laju pertumbuhan penduduk tersebut adalah program Keluarga Berencana,” kata Bupati Bengkalis, Amril Mukminin di Bengkalis, Rabu.

Menurut dia, laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Bengkalis harus dikendalikan. karena jika tidak bisa dikendalikan, maka masyarakat akan sulit, bahkan tidak bisa bersaing dengan daerah lain karena beban kehidupan per keluarga yang tinggi akibat besarnya pengeluaran karena memiliki banyak anak.

Saat ini ia telah menginstruksikan camat se Kabupaten Bengkalis untuk menggalakkan program KB tersebut dan ia berharap disetiap kecamatan dicanangkan kampung Keluarga Berencana.

“Setiap orang bisa berpartisipasi untuk menyukseskan program KB ini, misalnya, tokoh masyarakat dan pemuka agama dengan memberikan penerangan dan motivasi kepada masyarakat,” ujarnya.

Disamping itu, Amril mengajak seluruh warganya dan seluruh pemangku kepentingan terkait, menyukseskan program KB di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan ini, mengingat banyak dan besarnya manfaat KB bagi sebuah keluarga.

Ia menjelaskan, untuk generasi muda, bisa menunda pernikahan sampai dengan usia yang ideal. sedangkan bagi pasangan yang menikah di usia muda, dengan cara menunda kelahiran anak pertama sampai usia yang ideal.

Sementara untuk keluarga yang saat ini telah memiliki anak 4 atau 5 orang dengan cara menggunakan salah satu jenis alat kontrasepsi (Alkon), sehingga anaknya tidak bertambah menjadi 5 atau enam orang. Khususnya Alkon Jangka Panjang seperti spiral.

"Yang tak kalah penting, bagi generasi muda, jadilah GenRe atau Generasi Berencana. Rencanakan jika berkeluarga nanti punya anak cukup dua saja," katanya.

Ia menjelaskan, saat ini persaingan begitu ketat sekali yang bukan hanya antar negara, tetapi juga antar pemerintah daerah. Setiap daerah juga harus saling bersaing untuk mempercepat dan meningkatkan keberhasilan pembangunan di bidang ekonomi, karena semua pemerintah daerah ingin rakyatnya sejahtera.