Lanud RSN Pekanbaru Gelar Semarak Parade Merah putih

id lanud rsn, pekanbaru gelar, semarak parade, merah putih

Lanud RSN Pekanbaru Gelar Semarak Parade Merah putih

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pangkalan Landasan Udara Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Riau, akan menggelar Semarak Parade Merah Putih dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Ke-70 Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kita meriahkan HUT Ke-70 RI dengan menggelar pesta rakyat, bazaar, sepeda santai, dan tasyakuran," kata Kepala Penerangan Perpustakaan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Kapten Sus Rizwar kepada Antara di Pekanbaru, Jumat.

Ia menjelaskan seluruh rangkaian kegiatan tersebut rencananya akan diselenggarakan pada Sabtu (15/8) dan Minggu (16/8) di Lanud RSN, Jalan Adi Sucipto Pekanbaru.

Menurutnya selain masyarakat dapat mengikuti beragama gelaran pesta rakyat yang diselenggarakan, pihaknya juga menyiapkan suguhan menarik dimana pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadi akan memamerkan alat utama sistem persenjataan yang dimiliki.

"Jadi nanti masyarakat bisa melihat langsung pesawat-pesawat tempur kita. Dan semuanya disuguhkan gratis tanpa dipungut biaya," jelasnya.

Rizwar mengatakan bahwa tujuan dari diselenggarakannya kegiatan ini selain untuk memperingati HUT RI ke 70 juga untuk mempererat jalinan silaturahmi dengan masyarakat sekitar.

"Kemudian kita juga berharap masyarakat agar dapat lebih mencintai ke Dirgantaraan," jelasnya.

Sebelumnya pada awal Agustus 2015 lalu, Lanud Roesmin Nurjadin diperkuat dua Skadron setelah ditetapkan sebagai Lanud Tipe A. Menurut Rizwar Lanud Roesmin Nurjadi merupakan Lanud pertama di Sumatera yang bertipe A dan memiliki dua Skadron.

Ia menjelaskan saat ini di Lanud Roesmin Nurjadin terdapat Skadron Hawk 100/200 berintikan 16 unit pesawat dan untuk penambahan Skuadron F16 akan ditambah bertahap dalam waktu dekat. Untuk itu ia mengimbau kepada masyarakat untuk hadir dan berkesempatan langsung melihat pesawat temput jenis Hawk 100/200 dan F16 serta Alutsista lainnya.