Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Lampung, Senin, untuk meresmikan sejumlah infrastruktur yang ada di provinsi tersebut.
Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 yang membawa Presiden beserta rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 07.45 WIB.
Setelah tiba di Kabupaten Lampung Selatan, Presiden langsung melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Lampung Timur dengan menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU untuk meresmikan Bendungan Margatiga.
Setelahnya, Presiden akan kembali menuju Lampung Selatan untuk meresmikan sejumlah infrastruktur lainnya.
"Bapak Presiden rencananya akan meresmikan dua infrastruktur yaitu SPAM Kota Bandar Lampung dan revitalisasi Pasar Pasir Gintung. Kedua infrastruktur ini diharapkan mampu memberikan manfaat untuk masyarakat," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana dalam keterangan tertulisnya.
Turut mendampingi Presiden dalam kunjungan menuju Provinsi Lampung yakni Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, serta Plh. Sekretaris Militer Presiden Brigjen TNI Heri Purwanto.
Baca juga: Presiden Jokowi singgung Si Tukang Kayu dan Putusan MK di Munas XI Golkar
Baca juga: Iriana Jokowi kunjungi Sulsel hadiri rangkaian acara sosialisasi masyarakat
Berita Lainnya
Ekonom proyeksikan surplus perdagangan RI Oktober capai 2,74 miliar dolar AS
15 November 2024 10:19 WIB
WALHI dorong pemerintah untuk optimalkan upaya pengurangan sampah
14 November 2024 17:02 WIB
BKSDA catat masih ada 120 ekor gajah Sumatera yang hidup di TNBT Jambi
14 November 2024 16:48 WIB
Italia harapkan agar hubungan dagang lebih baik dengan Indonesia
14 November 2024 16:07 WIB
Madrasah akan ikuti kebijakan Kemendikdasmen soal mata pelajaran AI dan Coding
14 November 2024 16:01 WIB
Rusia akan respons penempatan pangkalan pertahanan Amerika Serikat di Polandia
14 November 2024 15:54 WIB
Pengamat nilai timnas Indonesia perlu kerja keras untuk imbangi Jepang
14 November 2024 15:46 WIB
Ahli BRIN imbau warga di pesisir waspadai banjir rob imbas fenomena "Supermoon"
14 November 2024 15:08 WIB