Boston Celtics kuasai gim 1 Final NBA dengan kemenangan 107-89 atas Mavericks

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,NBA

Boston Celtics kuasai gim 1 Final NBA dengan kemenangan 107-89 atas Mavericks

Pemain Boston Celtics Kristaps Porzingis kembali bermain setelah absen karena cedera. (ANTARA/AFP/MADDIE MEYER)

Jakarta (ANTARA) - Boston Celtics berhasil memenangkan gim pertama final NBA melawan Dallas Mavericks dengan skor telak 107-89 dalam laga yang digelar di TD Garden Boston Massachusetts, Jumat, dengan tim tuan rumah menguasai jalannya pertandingan.

Pertandingan ini menjadi awal yang menjanjikan bagi Celtics dalam perburuan gelar juara setelah pada musim lalu mereka kalah di Final Timur.

Bintang Celtics Jaylen Brown kembali bersinar dengan mencetak skor tertinggi bagi timnya dengan 22 poin, dan menjadi salah satu pilar utama serangan Celitcs. Sementara pemain asal Latvia Kristaps Porzingis yang baru kembali dari cedera semenjak seri pertama babak playoff NBA 2024, juga memberikan kontribusi signifikan dengan 20 poin, 6 rebound, dan 3 blok meski memulai laga dari bangku cadangan.

Pelatih Boston Celtics, Joe Mazzulla memuji penampilan Kristap Porzingis yang baru kembali dari cederanya. "KP-lah yang membantu kami mencapai titik ini. Tidak peduli berapa lama dia absen, dia akan terus bermain," kata Mazzulla seperti dikutip dari laman resmi NBA.

Jayson Tatum menambahkan 16 poin dan 11 rebound, Derrick White 15 poin, Jrue Holiday 12 poin, dan Al Horford 10 poin.

Dalam laga ini, Celtics hampir unggul sepanjang laga dengan memiliki selisih poin tertinggi 29 angka. Permainan bertahan yang diterapkan oleh Celtics membuat dua bintang Mavericks, Luka Doncic dan Kyrie Irving, sulit mencari celah. Setidaknya, salah satu dari duo Mavericks itu tak mencetak banyak angka seperti yang mereka tunjukkan dalam babak Final Barat saat menggempur Minnesota Timberwolves.

Doncic masih bisa mencetak sampai 30 poin dan 10 rebound dalam laga itu. Bahkan pada kuarter pertama, Doncic sempat dihalau oleh tiga orang pemain Celtics yakni Jayson Tatum, Derrick White, dan Kristaps Porzingis, namun "Luka Magic" tetap bisa menceploskan bola ke keranjang lawan.

Jrue Holiday, pemain veteran Celtics, berperan penting dalam mengawal Irving dan membatasi pergerakannya. Kyrie Irving hanya mampu mencetak 12 angka di laga ini, setelah di laga sebelumnya pada gim terakhir melawan Timberwolves dia mampu mencetak 36 poin.

Celtics yang sudah mengoleksi 17 piala juara NBA tentu saja akan berusaha untuk mendapatkan yang ke-18. Terlebih lagi musim ini merupakan ajang pembalasan setelah pada musim lalu mereka dimentahkan oleh Miami Heat dalam tujuh laga di babak Final Timur.

Sementara Mavericks hanya memiliki satu gelar, yaitu pada tahun 2011 dengan Dirk Nowitzki dan Jason Kidd, pelatih Mavs saat ini, sebagai pemain kunci. Menariknya, Jason Kidd memiliki kesempatan langka untuk menjadi juara NBA sebagai pemain dan juga sebagai pelatih, jika ia bisa membawa timnya menjuarai NBA 2024.

Baca juga: Kristaps Porzingis diyakini akan kembali perkuat Celtics di Final NBA

Baca juga: Kalahkan Pelicans 110-106, Lakers berhasil melaju ke babak playoff