Jakarta (ANTARA) - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menanam pohon buah di lahan terbuka di kawasan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, sebagai upaya nyata untuk menambah ruang terbuka hijau (RTH) di Ibu Kota.
"Hari ini kita tanam pohon buah, pohon yang ditanam ada berbagai macam, ada kecapi, ada mundu, gowok dan tanaman buah lainnya. Jadi tanaman-tanaman yang cukup langka yang kami tanam," kata Heru usai kegiatan menanam pohon di Jakarta, Jumat.
Penanaman pohon ini dilakukan bersama jajaran Polres Metro Jakarta Selatan dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya. Lahan terbuka tersebut dikelola oleh Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta.
Heru menyebutkan, ada 100 pohon yang ditanam hari ini. Namun sudah ada 200 pohon yang ditanam seminggu sebelumnya.
Seratus pohon buah ditanam di area kebun bibit yang akan dijadikan Mini Arboretum Tanaman Khas Jakarta ini antara lain Mangga Indramayu 10 pohon, Mangga Arumanis (20), Loa (20), Mundu (20), Gowok (20), Kepel (8) dan Kecapi dua pohon.
Adapun lahan itu memiliki area berkebun dan juga jalur untuk berolahraga. Heru berharap penanaman di kawasan itu bisa lebih hijau dan terawat.
"Tanah ini adalah lahan tambahan seluas 9.000 meter persegi yang didapat dari penyerahan kewajiban fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum). Lalu kita gunakan untuk ditanam pohon," kata Heru.
Selain itu, Heru juga mempersilakan masyarakat mengambil buah dari pohon itu jika sudah berbuah.
Baca juga: Polda Jateng tanam bibit pohon hijaukan tepian Waduk Jatibarang Semarang
Baca juga: Pemprov DKI tambah 800 titik ruang terbuka hijau untuk atasi polusi udara
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB