Rokan Hilir (ANTARA) - Pria berinisial RJ (40) mengaku dibayar Rp2 juta untuk menghabisi nyawa Joni Iskandar (28) yang sebelumnya ditemukan tewas di pondok di Simpang Damar, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto saat dikonfirmasi, Senin, menjelaskan RJ diperintahkan oleh pasangan suami istri S (39) dan N (37).
"Pasangan suami istri ini sakit hati karena korban sering rusuh di warungnya," sebut Andrian kepada ANTARA melalui pesan.
RJ kemudian diamankan saat sedang tidur di rumahnya yang berada di Desa Darussalam, Kecamatan Sinaboi, Kabupaten Rohil.
Berdasarkan hasil interogasi, ia mengakui telah membunuh Joni menggunakan senjata tajam. Hal itu sesuai dengan temuan luka robek pada leher belakang serta luka di kening korban.
Selain itu, polisi juga berhasil mengamankan sebilah parang yang digunakan pelaku untuk mengakhiri hidup Joni.
"Sedangkan pasutri ini kami ringkus di Kecamatan Batang Cinaku, Kabupaten Indragiri Hulu," pungkasnya.
Diketahui sebelumnya, warga digegerkan dengan penemuan mayat yang sudah membusuk di sebuah pondok di Simpang Damar, Kecamatan Kubu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Senin pagi (21/8).
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto saat dikonfirmasi, menjelaskan mayat pria tanpa identitas tersebut ditemukan warga setelah mencium bau tak sedap.
Saat ditemukan, korban mengenakan sarung berwarna kuning serta baju kaos. Pria yang belum diketahui identitasnya ini ditemukan dalam kondisi tengkurap.
Berita Lainnya
Pelaku pembunuhan pria di Kubu Rohil diringkus di Inhu
08 September 2023 15:15 WIB
Menolak diajak rujuk, pria di Rohil tega habisi nyawa istri
18 August 2023 16:23 WIB
Korban pencurian dan kekerasan di Rohil ditemukan tewas di sumur
18 June 2024 20:43 WIB
Dipicu dendam, pasangan suami istri bunuh pria di Rohil
14 March 2023 12:55 WIB
Lima penjaga kebun sawit di Rohil aniaya pencuri berondolan hingga tewas
20 February 2023 17:19 WIB
Tak ingin dipisah, Pasutri di Rohil nekat bunuh keluarganya
25 July 2022 18:09 WIB
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB