Jakarta (ANTARA) - Mengulang sukses konser di Surabaya, grup band rock DEWA 19 akan menggandeng solois Andien Aisyah dalam perhelatan "A Night At The Orchestra Chapter 4 di Edutorium UMS Solo", Sabtu (27/5).
Berdasarkan keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Kamis (25/5) malam, tak hanya Andien, konser dengan format musik orkestra dengan lebih dari 70 piece tersebut juga dimeriahkan sejumlah musisi di antaranya solois Ari Lasso, Virzha, Ello, serta penampilan spesial dari Mulan Jameela dan Ardhito Pramono.
Pertunjukan DEWA 19 di Solo nanti dianggap sebagai pertunjukan istimewa nan megah. Dengan format orkestra, pertunjukan itu menjadi konser yang berbeda dari yang pernah diadakan sebelumnya karena menghadirkan nuansa lebih indah dan elegan.
Dalam pertunjukan tersebut, penonton diwajibkan untuk mematuhi kode pakaian yang berlaku selama acara berlangsung.
Bagi wanita dapat mengenakan gaun malam, gaun panjang, membawa tas tangan dan memakai sepatu formal. Sedangkan pria bisa mengenakan tuxedo atau kemeja bernuansa gelap, kemeja batik dan sepatu formal.
Tiket konser "DEWA 19 – A Night at The Orchestra Chapter 4 "di Solo tersedia dalam beberapa kelas yaitu Titanium Right/Left seharga Rp1.000.000, kelas Titanium Center Rp1.200.000, kelas Platinum Right/Left Rp650.000, kelas Platinum Center Rp750.000, dan Diamond Right/Left Rp500.000.
Sedangkan harga tiket Tribun Right/Left adalah Rp1.000.000 dan kelas Tribune Center seharga Rp1.500.000.
Baca juga: Barry Likumahuwa and The Rhythm Service rilis single terbaru berjudul 24 Moments
Baca juga: Bawakan lagu-lagu mendiang Chrisye, Andien pukau pusat seni budaya Radjawali
Berita Lainnya
Empat bandara di Pulau Flores tidak beroperasi akibat erupsi Gunung Lewotobi
04 November 2024 13:36 WIB
Kemendagri dukung anggota pekerja ad hoc Pilkada Serentak 2024 dapat jamsos
04 November 2024 13:24 WIB
Empat kapal perang Rusia sandar di Surabaya untuk ikuti Latma Orruda 2024
04 November 2024 12:41 WIB
Marquez mengakui betapa sulitnya membalap di Sirkuit Sepang
04 November 2024 12:31 WIB
Emosi pembalap Max Verstappen seperti "roller coaster" setelah menang di Sao Paulo
04 November 2024 12:05 WIB
Kemala Harris-Trump terus bersaing, saat 75 juta warga AS telah mencoblos
04 November 2024 11:58 WIB
Aktris Margot Robbie dikabarkan telah melahirkan anak pertamanya
04 November 2024 11:52 WIB
WSJ: Balas serangan Israel, Iran mungkin pakai hulu ledak yang lebih kuat
04 November 2024 10:56 WIB