Bengkalis (ANTARA) - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Toharudin menghadiri Wisuda Tahfidz XI Pondok Pesantren Tahfizh Qur’an (PPTQ) Terpadu Ibadurrahman-Belading Duri, Sabtu (25/6)
Wisuda tersebut sebanyak 96 orang Tahfidz yang terdiri atas 44 putra, 52 putri resmi di wisuda, di antara 96 orang tersebut, 7 orang Hafidz 30 juz.
Dalam sambutannya, Toharudin mengucapkan selamat dan tahniah kepada para siswa/siswi SMP dan SMA Pondok Pesantren Tahfizh Qur’an terpadu Ibadurrahman.
"Ini sebagai langkah awal dalam upaya menumbuhkembangkan minat menghafal Alquran di masyarakat, untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis yang bermarwah, maju dan sejahtera dengan menciptakan generasi qur’ani beriman, bertakwa dan berakhlakul kharimah," kata Toha.
Selain itu untuk menjadi hafidz/hafidzah tidak akan terjadi secara instan dan cepat. Butuh pengenalan, pembiasaan dan keteladanan serta menumbuhkan kecintaan pada Alquran itu sendiri, sehingga benar-benar menjadi generasi qur’ani, yaitu generasi yang mampu menjiwai dan mengamalkan Al-qur’an, sebagai kitab Allah yang sempurna.
Mantan Camat Pinggir ini mengingatkan, kegiatan wisuda yang dilaksanakan ini, bukanlah akhir dari sebuah proses pembelajaran dan pendalaman Alquran, akan tetapi hendaknya dijadikan momentum sebagai langkah awal untuk mentransferkan nilai-nilai luhur Alquran kepada sahabat dan teman bahkan keluarga yang belum benar-benar memahami isi kandungan Alquran dengan baik.
"Jagalah hafalannya dan selalu muroja'ah, karena menjaga hafalan Alqurn itu lebih sulit ketimbang menghafalnya. Begitu pula buat para orang tua, supaya senantiasa mengingatkan dan mendampingi terus ananda kita untuk mempelajari dan menjaga hafalannya," kata Toha.
Berita Lainnya
Pemkab Siak dan perusahaan keluarkan tiga komitmen sukseskan pilkada
15 November 2024 15:24 WIB
Pemkab gelar "Tour de Siak" ke-10 dengan format berbeda
14 November 2024 11:43 WIB
Pemkab Siak raih penghargaan peduli pendidikan melalui beasiswa PKH
08 November 2024 7:33 WIB
Gandeng Pemkab, Pajak Pangkalan Kerinci gelar FGD perpajakan desa
30 October 2024 11:37 WIB
Bupati Bengkails minta ASN kedepankan kepentingan masyarakat
22 October 2024 21:17 WIB
Bupati Bengkais tinjau pelayanan publik di Kecamatan Mandau
22 October 2024 21:10 WIB
Pemkab Siak gelar Festival Sastra Sungai Jantan
19 October 2024 11:38 WIB
Pemkab Siak gelar apel kesiapsiagaan antisipasi bencana alam banjir dan karhutla
17 October 2024 17:24 WIB