Pekanbaru (ANTARA) - Di awal Ramadhan 1443 H, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Riau memberikan santunan dan paket pangan kepada para Dai yang ada di pelosok Riau, Senin (4/4), untuk meringankan beban para dai dalam menyambut bulan yang penuh berkah ini.
Staf Program ACT Riau, Mukhtar, melalui pernyataannya, Selasa, mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih kepada para dermawan yang masih memiliki kepedulian terhadap para dai di pelosok Riau.
“Kami diberi amanah oleh para dermawan untuk menyantuni dan memberikan paket pangan untuk lima orang dai di pelosok Riau,” ujarnya.
Santunan berupa uang tunai Rp500 ribu dan paket sembako yang berisi, beras, gula, kopi dan lainnya.
“Santunan kali ini kita serahkan ke ustadzUsman yang berada di Sungai Ubo, Pauh Ranap Kecamatan Peranap Indragiri Hulu dan akan menyusul untuk para dai yang ada di Siak, Inhil dan lainnya.
Baca juga: Humanity Rice Truck ACT bagi-bagi 3 ton beras gratis di Riau
Ustadz Usman selaku Pendiri Rumah Tahfiz As Islah mengaku sangat senang karena para donatur dari ACT Riau terus memberikan support untuk penyebaran agama Islam di sini, dan sekarang memberikan santunan dan paket pangan kepadanya.
“Terima kasih banyak, semoga Allah SWT meridhoi apa yang kita lakukan di awal Ramadhan ini dan semakin bertambah sampai di akhir Ramadhan nanti dan semoga Allah SWT membalas kebaikan para donatur ACT” Tutur Ustads Usman
Sementara itu, salah satu anak yatim penerima santunan M Eko Febrianto mengungkapkan rasa syukur menerima santunan dari para dermawan. “Kami sangat senang. Terima kasih sudah memberikan kami paket bantuan, semoga Allah SWT membalas kebaikan kakak semuanya,” katanya.
Baca juga: ACT Riau bersama Albaretta ajak patungan Rp100 Ribu bangun sekolah di Kampar
Berita Lainnya
Beyonce resmi umumkan tanggal rilis album baru "Act II"
13 February 2024 12:31 WIB
Single "ME" milik Jisoo BLACKPINK menjadi K-Pop Act terlaris di China
13 July 2023 11:25 WIB
Reaksi Ahyudin saat ditanya perusahaan cangkang ACT
14 July 2022 23:58 WIB
Kemensos cabut izin pengumpulan uang dan barang Yayasan Aksi Cepat Tanggap
06 July 2022 11:25 WIB
ACT mengaku telah pangkas gaji para petinggi
05 July 2022 8:43 WIB
Polri bakal selidiki dugaan penyelewengan dana umat oleh ACT
04 July 2022 22:35 WIB
Global Zakat hadirkan santunan Lebaran kepada mualaf di pelosok Riau
01 May 2022 10:44 WIB
ACT Riau mulai distribusikan bantuan via Kapal Ramadhan ke tepian Riau
11 April 2022 17:07 WIB