Waspada gelombang ketiga penyebaran COVID-19 di Riau

id Pemrov Riau,gubri, gubernur syamsuar

Waspada gelombang ketiga penyebaran COVID-19 di Riau

Gubernur Riau Drs Syamsuar MSi. (ANTARA/HO-Diskominfotik Riau).

Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Riau melakukan beragam evaluasi penanganan pasien COVID-19 melalui seluruh kepala dinas kesehatan dan direktur rumah sakit rujukan guna mengantisipasi gelombang ketiga penyebaran kasusnya yang diprediksi terjadi akhir tahun 2021.

"Karenanya sesuai arahan Pak Presiden, sekecil apapun peningkatan kasus itu harus menjadi perhatian serius," kata Gubernur RiauSyamsuar dalam keterangannya di Pekanbaru, Jumat.

Menurut Gubernur Syamsuar, perhatian diperlukan terkait yang disampaikan Presiden. Ada beberapa kabupaten kasus COVID-19 naik satu dan dua kasus saja akan menjadi perhatian.

Karenanya, imbaunya lagi, Riau perlu menggiatkan pertemuan seluruh kepala dinas kesehatan dan direktur rumah sakit rujukan COVID-19 kabupaten/kota se-Riau untuk mengantisipasi hal itu.

Menurutnya semua daerah di Riau harus memiliki pandangan yang sama dengan tidak beranggapan kasus COVID-19 turun tidak perlu antisipasi.

"Sebab bukan hal mustahil kasus bisa naik kalau kita tidak hati-hati, dan tidak menerapkan protokol kesehatan," katanya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar kepala daerah tetap waspada terhadap kenaikan kasus COVID-19 sekecil apapun di daerahnya. Jokowi membeberkan terlihat sejumlah daerah sempat mengalami kenaikan kasus misalnya di Maluku Utara, Papua Barat, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Utara, Gorontalo, Kalimantan Barat, serta Sulawesi Tenggara.

"Meskipun kecil merangkak naik, tetap harus diwaspadai. Artinya apa? Kenaikan itu ada meskipun kecil. Oleh sebab itu, saya minta Gubernur, Pangdam, Kapolda mengingatkan kepada Bupati, Wali Kota, kepada Kapolres dan juga Dandim, Danrem agar tetap meningkatkan kewaspadaan, memperkuat tracing dan testing, dan juga tes betul-betul kontak eratnya dengan siapa," kata Jokowi.

Baca juga: Puncak Kompe, Raja Ampat-nya Riau

Baca juga: Lantik Alfedri jadi Ketua PAN Riau, Zulhas sindir Syamsuar