Danau Khayangan Dipersiapkan Untuk Pesta Tahun Baru

id danau khayangan, dipersiapkan untuk, pesta tahun baru

Pekanbaru, (antarariau.com) - Danau Khayangan atau danau buatan yang berada di sudut Kota Pekanbaru, Riau, saat ini tengah dipersiapkan untuk pagelaran pesta menyambut datangnya tahun baru 2013.

"Tujuannya juga untuk meningkatkan kunjungan masyarakat ke Danau Khayangan itu," kata Direktur Utama Perusahaan Daerah dan Pembangunan Heri Susanto per telepon di Pekanbaru.

Perusahaan Daerah dan Pembangunan merupakan unit usaha milik Pemerintah Daerah Kota Pekanbaru yang juga mengelola Danau Khayangan.

"Rencananya, di Danau Khayangan ini akan digelar acara hiburan malam menyambut tahun baru dengan konsep yang megah dan berbagai ragam kegiatan," katanya.

Terkait hal itu, demikian Heri, Wali Kota Pekanbaru juga telah menyetujui dan tinggal bagaimana agar realisasinya berjalan optimal.

"Walikota telah memberikan persetujuan secara resmi untuk digelarnya acara tahun baru di Danau Khayangan. Pemusatannya akan dilakukan di arena Sky Air Pekan Olahraga Nasional XVIII lalu," katanya.

Rencananya, lanjut dia, kegiatan hiburan akan dimulai pada siang hari dengan melibatkan siswa sekolah dan berakhir hingga malam pergantian tahun.

Terkait tidak adanya angkutan umum menuju lokasi-lokasi itu, pihaknya akan mencarikan solusi untuk persoalan yang kerap dikeluhkan masyarakat tersebut.

"Akan dicarikan solusinya," kata dia.

Sebab itu, kata dia, pihaknya berharap kegiatan hiburan di Danau Khayangan bisa menarik hati masyarakat dalam menghabiskan malam pergantian tahun yang tidak hanya terpusat di dalam kota saja.

"Rencana ini juga untuk menghindari kemacetan yang selama ini terjadi setiap malam pergantian tahun. Dimana kondisi lalu lintas akan sangat padat dan macet karena masyarakat merayakan tahun baru di tengah kota," katanya.

Untuk pengamanan di lokasi kegiatan malam tahun baru di kawasan danau tersebut dan agar tidak disalahgunakan pengunjung, pihaknya juga berencana melibatkan aparat kepolisian.

"Jangan sampai ada penyalagunaan areal. Seperti memakai obat-obat terlarang atau juga minuman keras serta praktik prostitusi. Kami juga berinisiatif bakal melokalisir kegiatan tersebut yang hanya di dermaga II Danau Khayangan saja," katanya.