Jakarta (ANTARA) - Band rock asal Inggris, Coldplay kembali berkolaborasi dengan superstar lain, kali ini aktris sekaligus penyanyi Selena Gomez melalui lagu "Let Somebody Go" yang menjad bagian dari album baru mereka berjudul "Music of The Spheres".
Baik Coldplay maupun Gomez kompak mengumumkan hal ini melalui unggahan video berdurasi 15 detik di laman Twitter mereka pada Senin (4/10).
Baca juga: Lagu "Havana" Camila Cabello berhasil raih sertifikat "Diamond"
Dalam unggahan itu, tampak Bumi yang berotasi di ruang angkasa, dikelilingi oleh lusinan bintang. Video singkat itu juga memberi penggemar cuplikan lagu.
Seperti dikutip dari Billboard, belum ada informasi detil mengenai waktu perilisan "Let Somebody Go", meskipun lagu ini termasuk dalam album baru Coldplay "Music of Spheres" yang akan dirilis pada 15 Oktober mendatang.
Sebelumnya, Coldplay berkolaborasi dengan grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS) melalui lagu "My Universe" yang menjadi single kedua dalam "Music of Spheres".
Baca juga: Penyanyi Jesy Nelson eks Little Mix akan rilis single debut pada 8 Oktober
Baca juga: Grup idola K-pop TWICE umumkan akan "comeback" dan lakukan tur internasional
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB