Ini dia putra asli Riau yang menjadi Danrem 031/Wirabima baru

id danrem 031/wirabima, danrem wirabima

Ini dia putra asli Riau yang menjadi Danrem 031/Wirabima baru

Kolonel Inf M Syech Ismed. (ANTARA/HO)

Pekanbaru (ANTARA) - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan mutasi dan rotasi 329 perwira tinggi TNI yang tertuang dalam SK Panglima TNI Nomor Kep/385/IV/2020 tanggal 9 April 2020.

Dari 329 perwira tinggi yang dirotasi dan dimutasi tersebut, nama Komandan Korem 031/Wirabima untuk wilayah Riau Brigjen TNI Mohammad Fadjar masuk daftar. Ia selanjutnya menjadi Danpusdikter Pusterad (Validasi Orgas).

Sedangkan posisi Danrem 031/Wirabima selanjutnya diisi Kolonel Inf M Syech Ismed SE M.Han yang sebelumnya menjabat Danrem 101/Antasari (Banjarmasin) Kodam VI/Mulawarman.

Baca juga: HUT TNI, Kapolda Riau grebek kediaman Danrem 031/Wirabima

"Mutasi jabatan di lingkungan TNI untuk memenuhi kebutuhan organisasi dan pembinaan karier, serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis," kata Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Taibur Rahman melalui keterangan tertulis, Sabtu (11/4/2020).

Untuk diketahui, Kolonel Inf M Syech Ismed SE M.Han merupakan anak asli Riau dan pernah mengenyam pendidikan di Pekanbaru. Ia juga anak laki-laki almarhum Ismed Harunsyah yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Riau periode tahun 1990-an.

Selamat bertugas di Bumi Lancang Kuning calon Jenderal.

Baca juga: Danrem apresiasi usaha prajurit buka keterisoliran desa tertinggal

Baca juga: Kunker ke Bagansiapiapi, Danrem 031/Wirabima Imbau Warga Tidak Bakar Lahan