Pascapemeriksaan oleh Polair, KSOP Bengkalis Imbau Agen Kapal Lengkapi Dokumen dulu

id pascapemeriksaan oleh, polair ksop, bengkalis imbau, agen kapal, lengkapi dokumen dulu

Pascapemeriksaan oleh Polair, KSOP Bengkalis Imbau Agen Kapal Lengkapi Dokumen dulu

Bengkalis, (Antarariau.com)- Kesyahbandaran Otoritas Pelabuhan (KSOP) cabang Bengkalis, Provinsi Riau mengimbau kepada agen kapal untuk melengkapi dokumen kapal yang saat ini tidak bisa berjalan karena dokumen belum lengkap dari pemeriksaan oleh Satuan Polisi Air Polres Bengklis.

Kepala KSOP Bengkalis, Julharia mengaku, terkait temuan Satpolair Polres Bengkalis adanya kapal yang memiliki kekurangan dokumen untuk berlayar memang pernah juga dia temukan saat bertugas menjadi KSOP Sungai Pakning.

"Pada waktu itu kita selaku pengawas dan pembina telah mengingatkan pengelola kapal untuk melengkapi dokumen, namun selama saya bertugas di Bengkalis tidak menemukan kekurangan dokumen tersebut. Diduga ini terjadi karena kemungkinan dokumen yang diserahkan ke KSOP Bengkalis berbeda dengan dokumen yang dimiliki kapal," kata Julharia.

Menurut Julharia, pemberian izin berlayar kepada kapal memang kewenangan dari KSOP. Namun nakhoda atau operator kapal juga harus memiliki dokumen kapal pelayaran saat berlayar.

"Dokumen tersebut memang tangungjawab Nakhoda dan operator kapal, kalau dokumen tidak ada mereka tidak berani berlayar begitu juga kita tidak memberikan izin untuk berlayar," ungkap Kepala KSOP.

Untuk itu, lanjutnya lagi, KSOP menghimbau kepada operator kapal agar menyampaikan dokumen yang sebenarnya ke pihak KSOP.

"Karena kita juga tidak bisa melakukan langsung pembuktian saat memberikan izin berlayar, karena kita memberikan izin berlayar mempunyai dasar hukum Sailing Deglaration dimana penyataan dari nakhoda apabila kapal layak berangkatkan kita berangkatkan," paparnya.

Terlebih lagi pelayaran roro Bengkalis- Pakning ini merupakan penyeberangan yang menyangkut kepentingan banyak orang.

"Kita juga menghindari adanya penumpukan penumpang. Ini menjadi tanggungjawab bersama perhubungan dan Syahbandar bagaimana mobilisasi penumpang dan barang ini bisa berjalan dengan lancar," ujarnya lagi.

Sebelumnya pada Rabu (21/3) Kapal roro Air Putih menuju Bengkalis tidak melakukan ativitas berjam-jam karena adanya pemeriksaan dari Satpol Air, Polisi melakukan pemeriksaan tes urine mendadak terhadap 13 awak kapal dan pemeriksaan dokumen kapal.

Dari pemeriksaan tersebut, seluruh abk yang diperiksa hasilnya negatif, sedangkan dokumen kapal, dari empat kapal hanya ada dua yang lengkap dan bisa beroperasi, sedangkan dua unit kapal belum bisa beroperasi karena dokumen kapal yang belum lengkap.***4***