Pekanbaru (Antarariau.com) - TNI AD yang tergabung dalam Komando Rayon Militer 11/Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu berkomitmen memberikan pendampingan kepada petani setempat sebagai upaya mewujudkan swasembada pangan.
"Kita dampingi petani dan kelompok-kelompok tani agar hasil pertanian meningkat dan menguatkan ketahanan pangan nasional," kata Kopda Syahrizal Nasution, salah seorang pendamping petani kepada wartawan di Pekanbaru, Senin.
Kopda Syahrizal yang juga merupakan Bintara Pembina Desa (Babinsa) mengatakan pendampingan tersebut akan terus dilakukan sehingga ketahanan pangan terjaga dan keejahteraan petani dapat ditingkatkan.
Ia menjelaskan pendampingan tersebut merupakan wujud nyata program upaya khusus yang digalakkan pemerintah menuju swasembada pangan.
Sejumlah petani yang tergabung dalam kelompok Tani Kuala Tambusai tersebut merupakan petani yang membudidayakan komoditas padi, jagung, kedelai. Pendampingan dilakukan mulai dari pembersihan, pemeliharaan hingga panen.
Menurut Kopda Syahrizal, pendampingan ini merupakan instruksi langung dari komando atas, yang meminta agar TNI melakukan pendampingan secara maksimal kepada seluruh kelompok tani di setiap wilayah.
Dalam kunjungannya ke Riau beberapa waktu lalu, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengapresiasi jerih payah petani Indonesia sebagai pahlawan negara dibidang ketahanan pangan.
Panglima mengatakan TNI siap membantu mewujudkan nawacita presiden Joko Widodo dalam bidang ketahanan pangan sekaligus bergerak sebagai penyuluh pertanian kepada petani.
TNI di Riau dalam beberapa waktu terakhir terus gencar melakukan pendampingan kepada petani. Tidak hanya dalam proses produksi, namun juga penjualan hasil pertanian. Seperti yang dilakukan TNI Koramil03/Tempuling, Indragiri Hilir yang menggandeng Badan Uruan Logistik (Bulog) dalam melakukan pengawalan dan penjualan gabah.
Berita Lainnya
Pemkab berkolaborasi dengan TNI dalam kegiatan TMMD 110 di Rohul
09 April 2021 8:18 WIB
TNI Dampingi Petani Rohul Menuju Swasembada Pangan
08 February 2019 14:09 WIB
TNI Lakukan Pendampingan Langsung Penanaman Jagung Petani Rohul
21 April 2017 21:30 WIB
TNI Bantu Rohul Panen Padi 60 Hektare
24 March 2017 15:00 WIB
TNI Rohul Dan Masyarakat Setempat Panen Bersama Lima Hektare Jagung
03 February 2017 22:45 WIB
TNI Rohul Bantu Masyarakat Wujudkan Swasembada Pangan
31 January 2017 23:35 WIB
TNI Sosialisasi Pencegahan Karlahut di Rohul
19 July 2016 13:30 WIB
TNI Rohul Adakan Sayembara Menangkap Pembakar Lahan, Hadiahnya Rp2 Juta
30 March 2016 21:40 WIB