Sekda Bengkalis Imbau Camat Perhatikan Kondisi Tahfidz Setempat

id sekda bengkalis, imbau camat, perhatikan kondisi, tahfidz setempat

Sekda Bengkalis Imbau Camat Perhatikan Kondisi Tahfidz Setempat

Bengkalis (Antarariau.com)- Seluruh camat yang ada di kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, diharapkan untuk lebih memperhatikan pondok/rumah tahfidz di wilayahnya masing-masing.

"Kita telah mengetahui ada sekitar 23 pondok/rumah tahfidz yang ada di kabupaten berjuluk negeri junjungan ini, Begitu juga dengan pengurus LPTQ Kecamatan, diharapkan untuk bergerak aktif dalam menjalankan amanah sebagai pengurus," kata Sekda Bengkalis, Arianto dalam keterangannya di Bengkalis, Senin.

Ia mengatakan, harus adanya kerja sama berbagai pihak di kecamatan, khususnya para Camat. untuk dapat memperhatikan pondok atau rumah tahfidz yang ada di kecamatannya.

Karena memperbanyak para kader-kader Qurani tidak hanya tanggung jawab pemerintah Kabupaten maupun LPTQ semata, akan tetapi kita semua," ujar Arianto.

Menurut dia, jika bukan pengurus di Kabupaten Bengkalis, siapa lagi yang akan berperan untuk memperhatikan perkembagan keagamaan khususnya membumikan Al-Quran, yang diyakini sangat banyak rumah-rumah Quran yang berada dipelosok negeri, namun masih banyak yang belum diketahui keberadaannya.

Untuk itu, lanjutnya lagi, kecamatan harus jeli dan lebih memperhatikan pondok tahfiz yang ada di daerah itu.

"Begitu juga dengan pengurus LPTQ Kecamatan. Bantuan pembinaan yang diberikan pemerintah daerah juga harus dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin dalam membina para kader Qurani di kecamatan," ujarnya.

Bersamaan dengan hal itu, ia juga berharap jangan sampai dukungan yang diberikan pemerintah daerah melalui LPTQ Kabupaten Bengkalis disia-siakan.

"Manfaatkan dengan sebagaimana mestinya sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku," katanya. (ADV)