Jakarta (Antarariau.com)- Samsung telah melakukan penyelidikan untuk mencari tahu apa yang terjadi di balik insiden Galaxy Note7 yang terbakar, dan akan berbagi informasi mengenai hasil penyelidikan tersebut.
Namun hingga saat ini, perusahaan asal Korea Selatan itu masih belum tahu persis apa yang menjadi penyebab insiden kebakaran.
"Kami mengaku bahwa kami tidak secara benar mengidentifikasi masalah tersebut pada awalnya, dan tetap berkomitmen untuk menemukan akar penyebab dari masalah tersebut," kata juru bicara perusahaan, seperti dilansir GSM Arena.
"Prioritas utama kami tetap keselamatan pelanggan kami dan mengambil 100 persen perangkat Galaxy Note 7 di pasar," sambung dia.
Perlu disebutkan bahwa kabarnya anggota tim pengembangan Galaxy S8 kini telah ditugaskan untuk mencari tahu akar penyebab masalah tersebut.
Berita Lainnya
Samsung Memaksa Pemilik Galaxy Note7 Di Amerika Untuk Berhenti Menggunakannya
11 December 2016 10:45 WIB
Kegagalan Galaxy Note7 Membuat Laba Samsung Menurun Hingga 95 Persen
28 October 2016 8:50 WIB
Samsung Electronics Co. Dan Nasib Galaxy Note7
20 October 2016 8:57 WIB
iPhone Sebagai Peralihan Pengguna Samsung Galaxy note7
19 October 2016 10:08 WIB
Amerika Larang Adanya Galaxy Note7 Dalam Penerbangan
16 October 2016 13:13 WIB
Dicap Gagal, Namun Peminat Galaxy Note7 Terus Meningkat
15 October 2016 10:58 WIB
Samsung Memulai Penjualan Kembali Galaxy Note7
02 October 2016 12:10 WIB
Penggantian Galaxy Note7 Sudah Mencapai Satu Juta Unit
30 September 2016 9:11 WIB