Jakarta, (Antarariau.com) - Kepala Badan SAR Nasional (Basarnas) Marsekal Muda F Henry Bambang Soelistyo mengatakan bagian ekor pesawat AirAsia QZ8501 sudah ditemukan.
"Bagian ekor sudah ditemukan dan sudah dikonfirmasi," kata Marsekal Muda F Henry Bambang Soelistyo di Kantor Basarnas, Jakarta, Rabu.
Ia mengatakan, penemuan ekor pesawat ditemukan di sektor prioritas tambahan kedua.
"Bukan di sektor prioritas satu," katanya.