OJK Riau Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Syariah

id OJK,Literasi keuangan,riau

OJK Riau Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan Syariah

Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sumatera Utara (Sumut), di Medan. (ANTARA/HO-OJK Sumut)

Kota Pekanbaru (ANTARA) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau terus mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan syariah untuk semakin memperluas pemahaman dan penggunaan produk dan layanan keuangan syariah di masyarakat.

Kepala OJK Riau Triyoga dalam keterangan tertulisnya, Kamis, mengatakan berbagai program dan kegiatan dilakukan Kantor OJK Riau melalui Gebyar Ramadhan Keuangan Syariah (GERAK Syariah) 2025 berupa rangkaian kegiatan edukasi keuangan untuk meningkatkan pemahaman dan akses masyarakat terhadap produk dan layanan keuangan berbasis syariah.

“GERAK Syariah 2025 mengoptimalkan momentum bulan suci Ramadhan untuk meningkatkan pemahaman dan penggunaan produk atau layanan keuangan syariah, serta memperkuat kolaborasi OJK, Pelaku Usaha Jasa Keuangan (PUJK) Syariah, serta pihak terkait lainnya,” kata Triyoga.

Lebih lanjut, Triyoga menekankan bahwa dengan mayoritas penduduk Muslim, Riau memiliki potensi besar dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, oleh karena itu OJK akan terus berupaya memastikan seluruh lapisan masyarakat memiliki akses mudah terhadap produk keuangan syariah yang aman dan sesuai prinsip syariah.

“Dengan edukasi yang tepat, keuangan syariah diharapkan dapat menjadi pilar utama perekonomian nasional,” kata Triyoga.

Triyoga menjelaskan rangkaian GERAK Syariah di Provinsi Riau diselenggarakan melalui berbagai kegiatan antara lain Miss Visitor Ramadhan yaitu Edukasi keuangan syariah melalui kunjungan ke OJK Riau, Podcast Ramadhan berupa edukasi melalui podcast #KEMOJO di Instagram @ojk_riau, Kajian Ramadhan oleh Ustadz H. Abdul Somad yang diinisiasi oleh PT Bank Riau Kepri Syariah.

Kemudian, lanjutnya, Pembekalan Duta Literasi Keuangan yaitu edukasi pengelolaan keuangan syariah untuk generasi muda serta Riau serta Halal Fair 2025 dimana OJK Riau melakukan edukasi, lomba, dan bazar Ramadhan, bekerja sama dengan KDEKS, Bank Indonesia, Pemerintah Provinsi Riau, PT Bank Riau Kepri Syariah, dan BPJPH.

Dalam kesempatan itu juga Triyoga mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berpartisipasi memahami dan menggunakan produk serta layanan keuangan syariah.

Dengan demikian, diharapkan keuangan syariah dapat berkembang lebih pesat dan berkontribusi lebih besar dalam perekonomian nasional, khususnya di wilayah Riau, tutupnya