Kapolsek Lubuk Dalam terus temui warga sampaikan pemilu damai

id Kapolsek Lubuk Dalam, pesan pemilu damai, sistem pendinginan

Kapolsek Lubuk Dalam terus temui warga sampaikan pemilu damai

Kapolsek Lubuk Dalam ketika menyambangi masyarakat. (ANTARA/HO-Polres Siak)

Siak (ANTARA) - Kepala Kepolisian Sektor Lubuk Dalam, Kabupaten Siak, AKP Januar Eddwin Sitompul, bersama Bhabinkamtibmas, Aipda Samuel Zon melaksanakan kegiatan sistem pendinginan atau "coolingsystem" dengan menyambangi masyarakat di Kampung Lubuk Dalam, Kamis kemarin (17/10).

Kapolsek mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat. Dia mengingatkan warga untuk lebih waspada terhadap potensi pencurian dan kejahatan lainnya. Ia juga mengajak masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks yang dapat memicu keresahan.

“Mari bersama-sama kita jaga keamanan di kampung ini, terutama menjelang Pilkada Siak,” ujarnya.

Kegiatan ini juga menekankan larangan membuka lahan dan hutan dengan cara membakar, guna mencegah kebakaran hutan yang dapat merugikan banyak pihak. Kapolsek berharap, dengan adanya himbauan ini, masyarakat dapat berperan aktif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini antara lain menjalin silaturahmi yang lebih baik antara Polri dan masyarakat, mengurangi dampak berita hoaks, serta menurunkan angka kejahatan di wilayah tersebut. Kehadiran Polri di tengah masyarakat menurutnya diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi semua warga.

Kegiatan ini diakhiri dengan dialog antara petugas dan masyarakat, yang memberikan kesempatan bagi warga untuk menyampaikan pendapat dan keluhan terkait keamanan di kampung mereka.