Pekanbaru (ANTARA) - H Daeng Mangiri, seorang haji asal Kabupaten Indragiri Hilir, Riau yang merupakan haji terakhir dari provinsi itu tiba dengan selamat di Tanah Air, setelah sebelumnya menunda kepulangan karena dirawat di RS Germany Madinah.
Didampingi Tim Kesehatan Haji, haji yang tergabung dalam kloter BTH 07 ini di tanazulkan ke Kloter BTH 26.
"Dengan kembalinya haji asal Indragiri Hilir ini sudah tidak ada lagi jamaah haji Riau yang berada di Arab Saudi," kata Pelaksana Tugas Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Riau H. Muliardi, di Pekanbaru, Minggu.
Jamaah haji Riau yang berangkat tahun 1445 H/2024 M sebanyak 5.335 orang, delapan orang meninggal di tanah suci terdiri dari tiga di Madinah dan tiga di Makkah dan Dua di Arafah.
Muliardi juga menilai penyelenggaraan haji tahun 1445 H/2024 M ini berjalan sukses, seluruh jamaah haji Riau terlihat gembira dan bercahaya.
"Haji tahun 2024 berjalan sukses mayoritas jamaah merasa gembira, terlihat kepulangan jamaah haji tampak tidak ada beban yang dirasakan, ucapan terima kasih terucap dari jamaah haji Riau pada saat kepulangan ke Tanah Air. Puncak Haji di Armuzna lancar, sarat inovasi dengan murur dan kawal Haji,” kata Muliardi.
Jajaran Kemenag Provinsi Riau akan merapatkan barisan untuk mengamplifikasi capaian penyelenggaraan ibadah haji tahun 1445 H/ 2024 M.
"Kita secara masif dari tingkat provinsi hingga KUA kecamatan akan melakukan amplifikasi capaian penyelenggaraan ibadah haji, langsung dari jamaah dan petugas yang melihat dan menikmati layanan haji tahun 1445 H/2024 M ini," katanya.
Berita Lainnya
Menko PMK Pratikno dorong Kemenag perkuat sains dan digitalisasi pendidikan
25 October 2024 15:26 WIB
Kemenag ingatkan sanksi bagi pelaku usaha apabila tidak urus sertifikasi halal
15 October 2024 15:49 WIB
Menag sebut kedatangan Imam Besar Masjid Nabawi pererat hubungan dua negara
09 October 2024 11:30 WIB
Kemenag raih penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik tahun 2024
08 October 2024 14:36 WIB
Kemenag-Otorita IKN akan bangun madrasah terpadu di Ibu Kota Nusantara
08 October 2024 13:36 WIB
Kemenag: Indonesia perkuat kerja sama sertifikasi halal di Eropa
18 September 2024 10:17 WIB
Kemenag tegaskan menu makanan pada musim haji 2024 telah sesuai kebutuhan nutrisi
17 September 2024 11:08 WIB
Tiga hakim asal Riau jadi hakim MTQ Nasional ke-30 Kaltim
31 August 2024 11:16 WIB