Bengkalis (ANTARA) - Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro menekankan kepada jajarannya untuk tidak terlibat politik praktis yang dapat merusak independensi Polri dan menegakkan netralitas serta fokus menjaga keamanan dalam menghadapi Pemilu 2024 sesuai instruksi dari Kapolri.
"Saya ingatkan kepada rekan-rekan personil Polres Bengkalis, bahwa kita netral dan tidak ada berpihak, berhati hati menjaga lisan dan tingkah laku agar tidak dipolitisir oleh pihak pihak tertentu," ujar Kapolres Bengkalis, Rabu.
Dalam konteks ini, Kapolres Bengkalis juga mengingatkan bahwa keterlibatan anggota kepolisian dalam politik praktis bisa mengganggu kinerja dan citra Polres Bengkalis secara keseluruhan. Oleh karena itu, mereka diinstruksikan untuk mematuhi kode etik dan menjauhi segala bentuk aktivitas politik yang dapat mengarah pada ketidaknetralan.
"Polres Bengkalis harus tetap menjaga profesionalisme kepolisian dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dapat tetap optimal dan tidak terpengaruh oleh kepentingan politik tertentu," tegas Bimo.
Perwira berpangkat dua melati ini juga menginginkan jajarannya untuk merefleksikan kembali peran dan tanggung jawab sebagai penegak hukum dalam menjalankan tugas.
"Kami harapkan juga Polres Bengkalis dapat terus menjadi pilar keamanan dan ketertiban masyarakat yang dapat dipercaya oleh semua pihak," harap Kapolres.