Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin tidak menyelesaikan jadwal berkantor di Papua hingga Jumat (13/10) karena harus kembali ke Jakarta, Kamis, untuk mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo.
Juru Bicara Wapres Masduki Baidlowi, saat transit di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis, mengatakan dengan harus kembalinya Wapres Ma'ruf Amin ke Jakarta untuk ratas bersama Presiden Jokowi membuat jadwal kunjungan ke Wamena dan Merauke ditunda.
"Sebagaimana kita ketahui bersama, Wapres rencananya akan melanjutkan kunjungan ke Wamena dan Merauke, namun harus ditunda karena ada rapat terbatas penting dengan Presiden di Jakarta," kata Masduki.
Masduki mengatakan Wapres Ma'ruf tetap berkomitmen untuk melanjutkan kunjungan ke Wamena dan Merauke di lain kesempatan. Masduki pun mengaku tidak mengetahui apa agenda rapat terbatas penting tersebut.
Dia juga tidak dapat memastikan apakah rapat terbatas itu menyangkut soal perombakan kabinet.
"Ratas saya kira saya nggak banyak tahu, karena tidak diberitahu; tapi, Wapres mesti menghadiri dan mungkin ada hal-hal yang sangat penting yang akan menjadi pembicaraan," jelasnya.
Dia juga membantah jika Wapres kembali ke Jakarta lebih awal dari jadwal karena ada pergerakan kelompok separatis di Papua.
"Tidak ada, Papua aman. Tidak ada kaitan dengan itu," ujar Masduki.
Baca juga: Presiden gelar rapat terbatas bahas reformasi sistem perlindungan sosial
Baca juga: Menhub Budi Karya Sumadi sudah ikut rapat kabinet terbatas
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB