Pekanbaru (ANTARA) - Sebanyak 122 warga Riau terjangkit penyakit raja singa atau sifilis sepanjang awal Januari 2023 hingga kini yang tersebar di beberapa daerah.
Kepala Diskes (Diskes) Provinsi Riau, Zainal Arifin melalui Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular dr Agrina Meliamenjelaskan bahwa kasus infeksi menular seksual (IMS) sifilis adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh bakteri.
"Kasus IMS (sifilis) di Riau dari Januari hingga Mei 2023, mencapai 122 kasus dan 69 kasus sudah diobati," kata Melia di Pekanbaru, Sabtu.
Ia merincikan bahwa 122 kasus sifilis di Riau ini tersebar di 11 kabupaten/kota di Riau kecuali Siak. Di Kota Dumai sebanyak 43 kasus, Indragiri Hilir 33 kasus, Bengkalis 19 kasus, Pelalawan 13 kasus, Pekanbaru 5 kasus, Rokan Hilir 3 kasus dan Kuantan Singingi (Kuansing) 2 kasus
Selanjutnya, Indragiri Hulu, Kampar, Kepulauan Meranti dan Rokan Hulu masing-masing daerah terdapat 1 kasus. Sedangkan, Siak belum terdapat laporan kasus.
Data ini merupakan data dari kabupaten/kota yang masuk ke Diskes Riau selama Januari-Mei 2023. Kasus sifilis terbanyak ditemukan di Dumai mencapai 43 kasus, dan sudah 33 yang diobati," jelasnya.
Sebelumnya, lanjut Meli, kasus sifilis di Riau mencapai 608 kasus di tahun 2022.
"Dari 608 kasus, 317 kasus telah diobati. Kasus tertinggi di Pekanbaru 159 kasus dan Dumai 130 kasus," jelasnya.
"Belum bisa kita simpulkan apakah tren kasus sifilis ini mengalami kenaikan atau tidak, sebab periode tahun ini baru sampai Mei," imbuhnya.
Berita Lainnya
Ayo kenali penyakit sifilis, penyakit yang menular melalui hubungan seksual
15 February 2020 15:04 WIB
Ribuan warga kibarkan bendera Indonesia dan Palestina di Perairan Selat Sunda
16 November 2024 13:18 WIB
Kampanye bersama SF Hariyanto dan Irving -Sugianto di Dayun dihadiri ribuan warga
15 November 2024 18:49 WIB
Ahli BRIN imbau warga di pesisir waspadai banjir rob imbas fenomena "Supermoon"
14 November 2024 15:08 WIB
Warga Kota Bogor diimbau untuk pangkas pohon tinggi, antisipasi cuaca ekstrem
11 November 2024 16:48 WIB
Kebakaran hutan hebat di California paksa 14.000 warga untuk mengungsi
08 November 2024 16:16 WIB
PBB: Warga Palestina kelaparan sementara dunia hanya menyaksikan
07 November 2024 12:58 WIB
Warga Gaza nilai hasil pemilu Amerika Serikat tidak akan ubah situasi regional
06 November 2024 12:26 WIB