Jakarta (ANTARA) - Album debut solo Jisoo BLACKPINK bertajuk "ME" sukses mencetak rekor baru untuk jumlah penjualan minggu pertama oleh solois wanita K-Pop, kata agensi YG Entertainment.
"'ME' telah terjual sebanyak 1,17 juta kopi dalam minggu pertama sejak dirilis Jumat lalu," kata YG Entertainment, mengutip data dari tangga musik Korea Selatan, Hanteo Chart, sebagaimana disiarkan oleh Yonhap pada Jumat (7/4).
Sementara itu, lagu utama dari album debut Jisoo BLACKPINK yang berjudul "Flower" juga berhasil masuk ke Worldwide iTunes Song Chart dan menduduki puncak tangga lagu di lebih dari 60 negara. Selain itu, "Flower" juga mendarat di peringkat enam di Global Spotify.
Diketahui, Jisoo merupakan anggota terakhir dari empat orang yang tergabung dalam BLACKPINK yang melakukan debut solo. Ketiga temannya sudah lebih dulu berkaries sebagai solois sejak beberapa tahun lalu.
Jennie BLACKPINK lebih dulu memulai debut sebagai penyanyi solo pada 2018, disusul Rose dan Lisa pada 2021.
Baca juga: BLACKPINK bakal luncurkan game seluler "BLACKPINK THE GAME" tahun ini
Baca juga: Grup K-pop aespa jadi artis asing yang tercepat gelar konser di Tokyo Dome
Berita Lainnya
Warga Gaza dambakan perdamaian dan kehidupan normal
19 December 2024 12:00 WIB
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB
Bandara Radin Inten perkirakan capai 95 ribu penumpang di libur akhir tahun
19 December 2024 11:29 WIB
Baznas dan Kemenag resmi luncurkan peta jalan zakat 2045
19 December 2024 11:20 WIB
IHSG Bursa Efek Indonesia melemah di tengah The Fed pangkas suku bunga acuan
19 December 2024 11:12 WIB
Nilai tukar rupiah melemah tajam karena The Fed beri pernyataan sangat "hawkish"
19 December 2024 10:35 WIB
Direksi BRK Syariah bersama Wamen Dikdasmen RI hadiri Milad ke-112 Muhammadiyah
19 December 2024 10:16 WIB
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB