Padang (ANTARA) - Polda Sumatera Barat terus menyalurkan bantuan untuk warga yang terdampak gempa bumi di wilayah Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman, yang terjadi pada Minggu (27/2).
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu di Padang, Selasa mengatakan bantuan yang diberikan untuk masyarakat terdampak gempa bumi antara lain sembako, pakaian, selimut, dan makanan instan lainnya.
Aksi kemanusiaan itu merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat.
Selain itu Polwan juga memberikan trauma healing dan kebutuhan untuk anak-anak terdampak gempa bumi di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, di mana pemulihan trauma diberikan secara cepat serta menghindarkan anak-anak dan masyarakat dewasa dari stres pascatrauma.
Baca juga: XL Axiata pastikan jaringan sudah kembali normal usai gempa Pasaman Barat
Menurut dia pertolongan psikologis diperlukan untuk menstabilkan kondisi psikologis warga terdampak bencana, khususnya anak-anak dan wanita.
Polwan juga membagikan masker, susu, celana bayi, dan makanan ringan lainnya untuk dikonsumsi anak-anak dan balita.
“Aksi kemanusiaan oleh Srikandi Polri ini merupakan bentuk kepedulian Korps Bhayangkara kepada masyarakat yang terdampak gempa bumi,” kata Satake Bayu
Sebelumnya, gempa bumi dengan magnitudo 6,1 di Kabupaten Pasaman Barat pada Jumat (25/2) membuat belasan warga meninggal dunia, rumah dan bangunan hancur, ribuan penduduk mengungsi di Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman.
Baca juga: Korban gempa di Pasaman Barat disemangati
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB